Festival Budaya Raja Ampat Akan dihadiri Kapolri dan Panglima TNI - TopicsExpress



          

Festival Budaya Raja Ampat Akan dihadiri Kapolri dan Panglima TNI AD Waisai. Teropong News. Terkait kegiatan Festival Budaya yang rencananya akan dilaksanakan pada jum’at (18/10), sampai dengan Senin (21/10) pekan depan, akan dibuka secara langsung oleh Menko Kesra dan dihadiri oleh 10 Mentri, beberapa Dirjen Deputi, total dari kementrian yang hadir jumlah keseluruhan 28 kementrian, selain itu juga akan dihadiri pula oleh Kapolri dan Panglima TNI AD. Ungkap Sekretaris Panitia Pelaksana, Joris Omkarsba, kepada media ini rabu malam (16/1013) Tujuan pelaksanaan kegiatan Festifal Budaya tahun 2013, Joris mengaku, yaitu untuk menggali potensi budaya yang ada, terutama tarian-tarian di masyarakat yang selama ini menurutnya hampir hilang di masyarakat. Adapun tarian-tarian yang akan ditampilkan yaitu tari Woor, Cakalele dan beberapa tarian adat lainnya yang diambil dari tiap-tiap kampung yang ada di Kabupaten Raja Ampat. Selain menggali potensi Budaya yang ada, Joris menambhkan, pihaknya ingin menciptakan festival budaya, sebagai arena Pasar dan juga akan membrending Pariwisata Raja Ampat, dimana wisata budaya menjadi produk pendukung bagi wisata bahari di Kabupaten Raja Ampat. Dalam kegiatan tersebut, terdapat pula, Band untuk hiburan serta beberapa stand pameran untuk memperkenalkan beberapa produk baik itu dari resort sendiri, dan Petrocina, telkomsel, Honda, serta beberapa produk lainnya, selain itu juga terdapat kuliner khas Raja Ampat yang akan disiapkan oleh ibu-ibu raja ampat. Oleh karena itu Joris berharap, dukungan dari masyarakat Kabupaten Raja Ampat, baik berupa moril, sehingga kegiatan festival budaya dapat berjalan dengan sukses sesuai dengan perencanaan, dan tujuan untuk mempromosikan raja ampat dapat terlaksana dengan baik. (Nsr)
Posted on: Wed, 16 Oct 2013 16:04:21 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015