3 Ciri Hubungan Asmara yang Tidak Sehat Setiap orang tentu ingin - TopicsExpress



          

3 Ciri Hubungan Asmara yang Tidak Sehat Setiap orang tentu ingin memiliki kehidupan asmara yang membahagiakan bersama kekasihnya. Meskipun demikian setiap hubungan asmara tentu tidak akan selalu berjalan dengan lancar. Perselisihan dan pertengkaran merupakan suatu hal yang seringkali mewarnai kehidupan asmara seseorang bersama kekasihnya. Saat pertengkaran dan perselisihan terus mewarnai kehidupan asmara Anda dengan si dia. Maka bukan hal yang tidak mungkin hubungan asmara Anda dan kekasih sudah tidak lagi berjalan dengan sehat. Sehingga disaat hal serupa mewarnai kehidupan asmara Anda, penting bagi Anda untuk melihat dan mengukur apakah hubungan asmara Anda dan kekasih sudah tidak terlagi terjalin dengan baik. Pola hubungan yang buruk dapat menjadi indikasi bahwa hubungan Anda dan si dia kini sudah tidak lagi berjalan sehat. Oleh karena itu, penting bagi Anda untuk mengenal dengan baik beberapa ciri ataupun tanda disaat hubungan asmara Anda dan sang kekasih sudah tidak lagi berjalan sehat. Ini dia tiga ciri hubungan asmara Anda dan si dia akan semakin memburuk , antara lain : 1. Tidak Bersikap Jujur Kejujuran merupakan salah satu bentuk komitmen seseorang akan hubungan asmara yang kini dijalaninya. Jika Anda maupun si dia kini sudah tidak lagi bersikap jujur dan terbuka akan segala konflik ataupun permasalahan yang timbul dalam kehidupan asmara Anda dan si dia. Maka ketidakjujuran dapat menjadi ciri ataupun pertanda bahwa hubungan Anda dan si dia sudah tidak lagi berjalan ke arah yang Anda harapkan. 2. Perselingkuhan Terdapat banyak hal yang dapat memicu Anda maupun si dia menjalin hubungan gelap dengan orang ketiga. Kurangnya rasa perhatian dan pola komunikasi yang buruk dapat menjadi pemicu rasa ketidakpuasan seseorang terhadap kekasihnya. Namun, apapun yang menjadi alasan yang membuat si dia berselingkuh dengan wanita lain. Perselingkuhan menjadi suatu ciri bahwa Anda dan si dia tidak lagi memiliki visi dan misi yang sama untuk membawa hubungan asmara Anda berjalan ke arah yang Anda harapkan bersama. 3. Sikap Tidak Saling Menghormati Masa awal pacaran tentu menjadi masa dimana Anda dan kekasih saling memperhatikan dan membangun komunikasi yang lebih intens. Sikap saling menghormati menjadi hal yang menjadikan rasa cinta Anda pada si dia pun semakin tumbuh. Namun, jika hubungan asmara yang kini telah berjalan lama tidak lagi menunjukkan sikap saling menghargai dan menghormati satu sama lain. Maka sikap tersebut jelas akan memancing perselisihan dan tentu dapat mengakibatkan hubungan asmara Anda bersamanya pun menjadi retak dan berakhir. Sehingga penting bagi Anda untuk dapat mencari solusi terbaik atas pola hubungan Anda dan si dia. Dengan begitu, Anda pun dapat melihat apa yang menjadi pemicu atas sikap kekasih yang tidak lagi menunjukkan sikap yang menghomati Anda sebagai kekasihnya.
Posted on: Thu, 15 Aug 2013 22:59:25 +0000

Recently Viewed Topics




© 2015