Berita Ekonomi yang Terbesar Masih Belum di Skedulkan - TopicsExpress



          

Berita Ekonomi yang Terbesar Masih Belum di Skedulkan Berita-berita ekonomi yang akan dikeluarkan dalam minggu ini dapat di ringkaskan sebagai berikut: Tanggal Laporan Konsensus Sebelumnya 24 Sept. Consumer confidence 79.5 81.5 25 Sep Durable goods orders -1.5% -7.4% 25 Sep New home sales 420,000 394,000 26 Sep GDP revision 2.6% 2.5% 27 Sep Personal income 0.4% 0.1% 27 Sep Consumer spending 0.3% 0.1% 27 Sep Core PCE price index 0.1% 0.1% 27 Sep UMich consumer sentiment 78.0 76.8 Dari berita-berita ekonomi yang disebutkan diatas, masih ada berita ekonomi yang terbesar yang belum masuk di dalamnya. Berita ekonomi terbesar yang kemungkinan bisa datang minggu ini namun yang belum terskedulkan adalah tentu saja nominasi ketua Federal Reserve berikutnya. Dengan Larry Summers mengundurkan diri dari pencalonan, kebanyakan pengamat memperkirakan Janet Yellen wakil ketua the Fed yang sekarang dan seseorang yang serupa dengan Ben Bernanke yang akan melanjutkan kebijakan dari Ben Bernanke, akan menggantikan posisi Ketua sekarang. Banyak pengamat salah memperkirakan the Fed akan mengurangi stimulus ekonomi pada minggu yang lalu. Jadi harus tetap waspada mengenai apa yang akan terjadi dengan the Fed. Jika presiden Barack Obama tidak mengumumkan nominasinya, maka akan ada banyak pembicaraan dari the Fed yang harus di pertimbangkan dalam kalender ekonomi minggu ini. Paling tidak ada delapan tokoh yang diskedulkan akan berbicara dari Selasa sampai Jumat. “Pasar akan memperhatikan penjelasan dari keputusan untuk tidak mengurangi stimulus ekonomi yang dikeluarkan dalam keputusan FOMC yang terbaru. Beberapa anggota yang memiliki hak suara akan mengudara dengan pidato-pidato mereka, dan pandangan mereka mengenai siapa yang akan menjadi pemimpin the Fed yang berikutnya juga akan dicari orang,” kata analis mata uang di UBS.
Posted on: Tue, 24 Sep 2013 03:03:35 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015