Bulog Mengaku Ada Pihak Yang Menghambat Upaya Menstabilkan Harga - TopicsExpress



          

Bulog Mengaku Ada Pihak Yang Menghambat Upaya Menstabilkan Harga Daging Sapi Dengan Opini-opini Yang Menyusahkan ---------------------------------------------------------- Perum Bulog meminta dukungan pemerintah untuk menstabilkan harga daging sapi. Direktur Utama Perum Bulog Sutarto Alimoeso mengaku ada pihak yang menghambat Bulog untuk menstabilkan harga daging tersebut. "Intinya, jangan ada yang menghambat kami. Kami jangan dihambat-hambat dengan opini-opini yang menyusahkan terutama pemerintah. Pemerintah harus memberikan kami dorongan, ada kendala ya mohon dibantu menyelesaikan. Importir yang ada juga ditelusuri lagi, barang (stok daging atau sapi) ada di mana," ungkap Sutarto saat halal-bihalal dengan jurnalis di Gedung Bulog, Jakarta, Rabu (14/8). Sutarto menuturkan, Perum Bulog telah berupaya untuk menurunkan harga daging. Upaya yang dilakukan Perum Bulog adalah dengan mempercepat pemasukan daging jenis secondary cuts asal Australia menggunakan pesawat udara. Namun, izin pemasukan melalui Bandara Soekarno Hatta, Jakarta, ini baru dikeluarkan pemerintah pada 12 Juli lalu. Meski demikian, Bulog tetap dapat memasukkan daging melalui Bandara Soekarno Hatta pada 16 Juli lalu dan operasi pasar langsung digelar sehari kemudian. Sebetulnya, ungkap Soetarto, mendatangkan daging melalui pesawat udara ini membutuhkan biaya lebih ketimbang mendatangkan melalui kapal laut yang masa tempuhnya sekitar 10 hari. Menurut Soetarto, pihaknya menghitung, daging yang didatangkan melalui pesawat udara dijual Bulog dengan harga Rp67-77 ribu per kilogram dan dijual pedagang ke konsumen dengan harga Rp75-85 ribu per kilogram. Adapun untuk daging yang didatangkan dengan kapal laut, harga jualnya yakni Rp 64-73 ribu per kilogram dari Bulog dan dijual pedagang ke konsumen dengan harga Rp 77-79 ribu per kilogram. Sejak izin keluar pada 12 Juli lalu hingga saat ini, Bulog telah mendatangkan 1.134 ton daging dari 3.000 ton daging yang ditugaskan pemerintah. "Ini sudah cepat (pemasukan dagingnya). Ada tidak importir daging yang dalam waktu satu bulan berhasil memasukkan 1.000 ton? Saya rasa tidak ada," ujar Sutarto. Sumber : metrotvnews/metronews/read/2013/08/15/2/174982/Bulog-Pemerintah-Jangan-Hambat-Penstabilan-Harga-Daging-Sapi
Posted on: Thu, 15 Aug 2013 02:36:35 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015