... CARA MENGETAHUI MALAM LAILATUL QADAR ... Alhamdulillah - TopicsExpress



          

... CARA MENGETAHUI MALAM LAILATUL QADAR ... Alhamdulillah Wasyukrulillah, beberapa hari lagi kita menjelang 10 malam terakhir yang sangat dinantikan oleh segenap ummat Islam yang senang/gemar melakukan Ibadah/melakukan ta’at di malam hari. Memasuki penghujung bulan Ramadhan, berarti telah masuk pada sepertiga terakhir. Pada hari-hari terakhir ini Baginda Nabi SAW bersiaga penuh mengisi malam-malamnya, sampai-sampai beliau mengasingkan diri dari isteri-isterinya, beriktikaf di dalam Masjid, beribadah dan bermunajat kepada Allah SWT, sebagai kesempatan akhir “ngalap berkah” bulan Ramadhan. Tak heran seperti diriwayatkan oleh istri beliau Sayidah Aisyah bahwa Rasul SAW bersungguh- sungguh dalam beribadat pada sepuluh hari terakhir bulan Ramadhan yang tidak dilakukannya pada bulan-bulan yang lain. lailatul qadar dirahasiakan karena merupakan sesuatu yang mahal dan langka tentu dirahasiakan dan tidak diobral, agar umat semangat berlomba memburunya, dan agar ibadah tidak hanya dilakukan pada waktu tertentu saja, namun pengabdian haruslah langgeng terus dilakukan semasih hayat masih kandung badan. Menurut Imam Al-Ghozali dan ulama’ lain, bahwa Lailatul Qodar bisa diketahui dari hari pertama Ramadan. Jika hari pertama adalah Ahad atau Rabu, maka Lailatul Qadar pada malam tanggal 29. Jika hari pertama adalah Jum’at atau Selasa, maka Lailatul Qadar pada malam tanggal 27. Jika hari pertama adalah Kamis, maka Lailatul Qadar pada malam tanggal 25. Jika hari pertama adalah SABTU, maka Lailatul Qadar pada malam tanggal 23. Dan jika hari pertama adalah Senin, maka Lailatul Qadar pada malam tanggal 21. Rumus ini teruji dari kebiasaan para tokoh ulama’ yang telah menemui Lailatul Qadar. Tercantum di kitab-kitab fiqh Syafi’iyyah. Diantaranya di I’anah at- Thalibin II/257, Al-Bajuri, dan lain-lain. Meski demikian, tak bijak jika kita hanya begadang di malam Lailatul Qadar, sementara di malam yang lain kita cenderung meremehkannya. nadyaduu_
Posted on: Wed, 24 Jul 2013 01:28:06 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015