Di Menpora Cup, Arema Tergabung Grup Maut Arema Indonesia akan - TopicsExpress



          

Di Menpora Cup, Arema Tergabung Grup Maut Arema Indonesia akan tergabung dalam grup neraka di kejuaraan Menpora Cup yang akan dilangsungkan 12-20 September mendatang. Sesuai hasil pertemuan antara manajemen Singo Edan dengan panitia penyelenggara Menpora Cup di Jakarta Rabu lalu (10/7/2013), Arema berada dalam grup B. Di dalam grup B ini yang bakal ditempatkan di Malang ini, selain Arema Indonesia, juga dihuni oleh Timnas Myanmar U-23 dan Central Coast Mariners yang merupakan juara A-League (Liga Australia, red) serta Persipura Jayapura. “Lawan-lawan Arema di grup B, berat-berat,” kata General Manager, Ruddy Widodo seperti dikutip dari Memo Arema. Dengan komposisi tim-tim yang mengikuti kejuaraan dengan hadiah utama sekitar Rp 700 juta ini, lanjut Ruddy, Menpora Cup dinilainya cukup bagus. “Timnya bagus-bagus, Myanmar itu juga bagus sebagai tuan rumah SEA Game nanti,” sambungnya. Demikian juga ada tim papan atas liga Australia, Central Coast Mariners dan Adelaide United serta Persipura yang berpeluang besar menjadi juara ISL. Namun, untuk Persipura, sambung Ruddy belum ada kepastian. Alasannya, tim besutan Jackson F Thiago itu, merasa keberatan dengan jadwal Menpora Cup. Final Menpora Cup yang akan dilangsungkan di Stadion Kanjuruhan pada 20 September hampir berurutan dengan jadwal perang bintang pada 21 September, apalagi Persipura cukup percaya diri bisa memenangi ISL musim ini. “Semoga Persipura bisa ikut. Kalau Persipura ikut, akan luar biasa animo penonton,” cetusnya. Untuk sekedar diketahui, selain grup B, kejuaraan ini juga di langsungkan di kandang Persiba Bandung yang tergabung dalam grup A. Persib yang bertindak sebagai tuan rumah, satu grup bersama dengan Sriwijaya FC, Timnas Indonesia U-23 dan Adelaide United (Australia). “Ini masih konsep awal dari tim penyelenggara. Pembukaan nanti di Bandung, dan finalnya di Malang,” tandasnya.
Posted on: Fri, 12 Jul 2013 08:18:11 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015