Dollar AS menyentuh level terendah 6-bulan terhadap Euro seiring - TopicsExpress



          

Dollar AS menyentuh level terendah 6-bulan terhadap Euro seiring merosotnya imbal hasil Treasury menjelang rilis minutes rapat Federal Reserve bulan Juli, yang mungkin akan memberikan petunjuk tentang peluang tapering pada bulan September. Greenback juga terdepresiasi versus Yen dan Franc Swiss setelah kejatuhan saham global dan mata uang emerging market mendorong investor beralih memburu aset safe haven. "Ketidakpastian Fed, sinyal mixed dari ekonomi AS dan pergerakan yield baru-baru ini telah menggerogoti Greenback," kata Joe Manimbo, analis pasar senior pada Western Union Business Solutions di Washington D.C. "Sementara minutes yang mengindikasikan jika perekonomian belum cukup kuat untuk mendukung tapering akan semakin menempatkan mata uang AS dalam posisi rentan."
Posted on: Mon, 26 Aug 2013 12:41:48 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015