Gempa Darat 4,5 SR Guncang Kabupaten Agam Sumatera Barat Gempa - TopicsExpress



          

Gempa Darat 4,5 SR Guncang Kabupaten Agam Sumatera Barat Gempa di darat berkekuatan 4,5 skala richter (SR) terasa di Kabupaten Agam, Sumater Barat. Guncangan gempa dirasakan kuat oleh masyaralat yang kemudian berhamburan lari keluar rumah. Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho mengatakan, pusat gempa di darat tersebut berada pada kedalaman 10 Km pada koordinat 0.08 Lintang Selatan, 100.08 Bujur Timur, atau 18 Km Barat Laut Agam. Peristiwa tersebut terjadi pada pukul 18.57 WIB. Gempa tepatnya terjadi di Desa Bayua, Kecamatan Tanjung Mutiara-Danau Maninjau, Kabupaten Agam, Sumatera Barat. "Sumber gempa berasal dari Sesar Sumatera segmen Sianok-Barumun," kata Sutopo lewat pesan singkat yang diterima detikcom, Sabtu (10/8/2013). Sutopo mengatakan, di pusat gempa tersebut guncangan dirasakan cukup kuat. Masyarakat kemudian berhamburan lari keluar rumah. Bahkan beberapa tembok rumah mengalami retak-retak. "Tidak ada laporan korban jiwa. Masyarakat telah kembali normal aktivitasnya," kata Sutopo.
Posted on: Sat, 10 Aug 2013 17:14:28 +0000

Recently Viewed Topics




© 2015