Gudang Penyimpanan Miras Cukrik di Jalan Kutai Surabaya - TopicsExpress



          

Gudang Penyimpanan Miras Cukrik di Jalan Kutai Surabaya Digerebek Minggu, 22/09/2013 04:15 WIB Norma Anggara - detikNews Foto: Ilustrasi Surabaya - Rumah kosong di Jalan Kutai II nomor 4 digrebek polisi. Bangunan satu lantai itu rupanya dijadikan gudang dan tempat oplosan minuman miras cukrik. Menurut pantauan detikcom, polisi langsung mengamankan 41 kerdus besar yang didalamnya berisi 24 botol ukuran 1,5 liter berisikan miras cukrik, 23 kerdus kecil di dalamnya terdapat 24 botol ukuran 600 ml berisikan miras cukrik. Tak hanya itu, 21 jerigen , yang masing-masing berisikan 30 liter miras cukrik, 368 botol air mineral ukuran 1,5 liter siap isi, 19 galon kosong kapasitas 30 liter juga diangkut petugas dengan menggunakan truk Satpol PP. Kapolrestabes Surabaya, Kombes Pol Setija Junianta mengatakan, anggotanya juga menemukan satu drum yang diduga digunakan untuk mengoplos cukrik. "Cukrik yang disimpan cukup banyak. Botol-botol yang siap diisi dan siap edar. Ada juga satu drum yang didugan digunakan untuk mengoplos, karena dilengkapi alat putaran dan slang," kata Kombes Pol Setija Junianta di lokasi, Minggu (22/9/2013) dini hari. Polisi mengamankan seluruh barang bukti yang tersimpan di rumah nomor 4 tersebut. Termasuk 8 kendaraan roda dua berbagai merek tanpa dilengkapi nopol. Usai Melahirkan, Seorang Ibu di Makassar Tega Membunuh Bayinya. Selengkapnya di "Reportase Pagi Akhir Pekan", pukul 04.30 - 05.30 WIB, hanya di TRANS TV (nrm/jor) Baca Juga Berkedok Warung Kelontong, Ribuan Miras Berbagai Merek Disita Polisi Hari ke-338 Jokowi Ahok akan Surati Minimarket agar Tak Sembarangan Jual Miras ID Zone, Cara Sevel Larang ABG di Bawah 21 Tahun Beli Miras Edaran Dispar DKI di Sevel: ABG di Bawah 21 Tahun Dilarang Beli Miras! Foto Video Terkait Aktivis Gelar Gerakan Anti Miras. 48 Preman di Tanah Abang Diringkus Polisi. Polres Jakut Sita 6.027 Botol Miras. Pesta Miras Oplos, 10 Tewas Korban Tewas Miras Oplosan Jadi 9 Orang Sponsored Link Kapasitas Rutan Salemba 862 Orang, Tapi Dihuni 3.600 Tahanan Jokowi Tokoh Pemerintahan Terbaik 2013 Kronologi Tawuran Napi di Rutan Salemba Omong Kosong Rakyat Butuh Beli Mobil walaupun Murah Harimonting, Blueberry dari Tanah Batak Dengan Rp 5000 Bisa Keliling Jakarta Komentar (0 Komentar) Kirim Komentar | Lihat Semua Komentar | Disclamer
Posted on: Sat, 21 Sep 2013 21:54:57 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015