Hadapi Frankfurt Penuh Atraksi! MALANG–Aremania sudah siap - TopicsExpress



          

Hadapi Frankfurt Penuh Atraksi! MALANG–Aremania sudah siap memeriahkan pertandingan antara Arema Indonesia lawan Eintracht Frankfurt reserve di Stadion Kanjuruhan, Sabtu (5/10) malam, kick off 20.00 WIB live MNC TV. Tidak seperti biasanya, Aremania dikabarkan ingin membuat suasana laga Singo Edan lebih berbau nasionalisme. Duta Aremania, Hari Pandiono mengungkapkan, Aremania diusulkan untuk memerah-putihkan Stadion Kanjuruhan saat lawan Frankfurt. “Usulannya, Aremania membawa bendera merah putih ukuran biasa. Sesaat sebelum pertandingan, bisa dibentangkan bersama-sama dengan iringan nyanyian lagu kebangsaan Arema,” tandas Hari. Tak hanya membawa syal biru kebanggaan Arema, suporter fanatik klub berlogo singa itu juga diusulkan membawa bendera merah putih agar menjadi aksi dukungan yang lebih variatif dan kreatif. Apalagi, lawan yang dihadapi adalah tim dari luar negeri. Tentu semangat nasionalisme cukup layak digaungkan di Stadion Kanjuruhan dalam pertandingan yang ditayangkan oleh MNC TV tersebut. “Akan sangat mbois dan keren bila puluhan ribu Aremania di seluruh Stadion Kanjuruhan menyanyikan lagu kebangsaan dengan warna merah putih di segenap tribun, Aremania jadi satu untuk membanggakan republik yang kita cintai,” tegas Aremania yang sudah keliling 20 negara untuk menyebarkan “virus” Arema ini. Semangat nasionalisme yang diusung dalam Stadion Kanjuruhan diharapkan bisa mendukung kampanye Arema Mendunia yang sudah dimulai dengan banyaknya kerjasama afiliasi dengan klub luar negeri. Meskipun bekerjasama dengan klub asing, tapi nasionalisme Aremania tetap dijaga lewat atraksi-atraksi yang berbau kebangsaan. “Kita tunjukkan pada dunia, bahwa Aremania punya jiwa nasionalisme. Bahwa kreativitas kita tak terbatas. Karena itu, mari kita nyanyikan dan kibarkan, semangat nasionalisme merah putih, semangat singa biru Arema dalam satu jiwa persaudaraan,” tandasnya. “Dari Bumi Arema, mengalir nasionalisme kebanggaan yang mengharumkan nama negeri yang kita cintai di mata dunia,” tegas Hari. Aremania Korwil Kanjuruhan, Awang sangat mendukung adanya aksi kreativitas merah putih dari suporter fanatik Arema tersebut. “Mari Aremania, kita tak hanya birukan Kanjuruhan, tapi kita buat stadion berwarna merah putih. Semangat nasionalisme milik suporter tidak ada tandingnya. Aremania sejati pasti datang dan memadati Stadion Kanjuruhan demi tim pujaannya berlaga,” tutup Awang. Sementara itu, Media Officer Arema menegaskan, bakal menghadirkan parade spanduk para pemain Arema. “Penggawa Arema bakal melakukan putar lapangan sambil membawa spanduk, tanda ucapan terimakasih atas dukungan Aremania sepanjang musim,” tuturnya. “Bukan hanya putar lapangan, pemain Arema sudah menyiapkan ratusan kaus yang bakal dibagikan secara langsung kepada Aremania di seluruh tribun. Jadi, sangat rugi bila Aremania tidak datang untuk menyaksikan momentum ini,” tutup Sudarmaji
Posted on: Fri, 04 Oct 2013 04:17:05 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015