JADILAH YANG TERBAIK DI MANAPUN TUHAN MENEMPATKAN ANDA - TopicsExpress



          

JADILAH YANG TERBAIK DI MANAPUN TUHAN MENEMPATKAN ANDA BEKERJA!!! Suatu hari terjadilah percakapan antara seorang ibu dan anaknya, dari sebuah keluarga kuli bangunan. "Nak, apakah kamu tahu gedung bertingkat dan apartemen mewah itu bisa berdiri? Jalan tol dan jembatan layang bisa di bangun? Pelabuhan laut dan bandara atau airport bisa digunakan dengan baik oleh para penumpang? Semuanya tak lepas juga membutuhkan orang-orang seperti ayahmu yang kuli bangunan untuk mengerjakannya. Memang para pengusaha dan para investor yang membiayainya, ada arsitek dan desainer yang merancangnya, para mandor yang mengawasi pekerjaan-pekerjaan itu. Akan tetapi tanpa ada orang-orang seperti ayahmu yang membersihkan lahan, menggali tanah, mengaduk pasir dan semen, menyusun batu untuk pondasi menjadikannya sebuah tembok yang kokoh, semuanya tak akan terwujud." ungkap si ibu dengan bangga. "Terima kasih, ibu telah membuat saya percaya diri dan bangga mempunyai ayah seorang kuli bangunan." Si ayah yang mendengar percakapaan mereka, berkata, "Terima kasih kalian telah membuat hidup ayah sangat berarti." Semua orang seharusnya bangga dengan pekerjaannya masing-masing. Dunia tidak menuntut kita menjadi seorang arsitek atau presiden atau politikus atau anggota DPR atau ilmuwan, dll. Untuk kebahagiaan, Dunia hanya menuntut kita agar menjadi yang terbaik atas apapun yang di kerjakan. Tidak ada manusia yang sempurna, semua ada kelebihan, juga ada kekurangannya. Jangan dengki atas keberhasilan orang lain, yang utama kita harus memiliki : ~ Pandangan benar ~ Pikiran benar ~ Ucapan benar ~ Perbuatan benar ~ Pencaharian benar ~ Daya upaya benar ~ perhatian benar ~ Konsentrasi benar. Semuanya harus di lakukan dengan benar dan penuh sukacita.
Posted on: Mon, 26 Aug 2013 03:37:06 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015