JIKA ALLAH BERKEHENDAK MEMULIAKAN KITA Bagaimana seseorang yang - TopicsExpress



          

JIKA ALLAH BERKEHENDAK MEMULIAKAN KITA Bagaimana seseorang yang dulunya hanya seorang sopir menjadi seorang milyuner, bagaimana juga seseorang yang dulunya hanya satpam yang tinggalnya di rumah kontrakan kecil, sekarang bisa menempati istana yang nilainya tak masuk akal dengan penghasilannya. Dan bagaimana mungkin seseorang yang dulunya tak punya apa-apa dipandang sebelah mata, sekarang diangkat oleh Allah derajatnya setingi-tingginya. Dan seterusnya. Dia-lah Allah, Hanya Dia yang bisa memuliakan orang yang hina dan yang bisa mengangkat orang yang jatuh. Yang bisa membuat orang miskin jadi kaya, dan yang bisa bikin orang susah jadi senang. Katakanlah: "Wahai Tuhan Yang mempunyai kerajaan, Engkau berikan kerajaan kepada orang yang Engkau kehendaki dan Engkau cabut kerajaan dari orang yang Engkau kehendaki. Engkau muliakan orang yang Engkau kehendaki dan Engkau hinakan orang yang Engkau kehendaki. Di tangan Engkaulah segala kebajikan. Sesungguhnya Engkau Maha Kuasa atas segala sesuatu.” (QS. Ali-Imran [3] : 26) Yakinlah kepada Allah, berharaplah dengan satu keyakinan yang tumbuh, bahwa insya Allah kalau Allah menghendaki, maka terjadilah! Jika Dia berkehendak memuliakan kita, maka mulialah kita. Masa Allah yang bisa merubah siang menjadi malam, malam menjadi siang, enggak bisa merubah hidup kita? Maka bermohonlah kepada Allah, jangan berputus asa kepada rahmat-Nya. Mudah- mudahan apa yang menjadi kehendak kita, juga menjadi kehendak Allah yang Maha Berkehendak atas segala sesuatu. Aamiin.. Mohamat Thomy
Posted on: Tue, 24 Sep 2013 07:01:18 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015