Kandungan Buah Blewah Kandungan nutrisi yang dimiliki blewah - TopicsExpress



          

Kandungan Buah Blewah Kandungan nutrisi yang dimiliki blewah sangat bervariasi. Semangkuk blewah mengandung, antara lain, 3,1 mg beta- karoten; 68 mg vitamin C; 1,3 mg serat; 13 mg karbohidrat, 494 mg potasium; dan 14 mg sodium. Di samping itu, unsur kalsium, fosfor, zat besi, niasin, protein, lemak tak jenuh ganda juga dapat diperoleh dari blewah. Sementara itu, menurut The Journal of Food Science kandungan dalam 100 gr blewah rata-rata berisi 12,69 mg magnesium; 0,03 mg mangan; 0,05 mg tembaga; 0,10 mg seng; 0,003 mg kobalt; dan 0,005 mg krom. Mengingat kadar beta-karoten yang cukup tinggi, buah blewah baik dikonsumsi karena dapat menangkal radikal bebas yang merupakan salah satu penyebab penyakit jantung dan kanker. Dalam panduan RDA (Recommended Dietary Allowance), terdapat anjuran agar kita mengonsumsi beta- karoten sekitar 5-6 mg per hari untuk memelihara kesehatan jantung. Merujuk saran itu, kiranya kita tak butuh langkah rumit untuk mendapatkan asupan beta-karoten. Kita cukup mengonsumsi blewah secara rutin dan jantung pun akan tetap sehat terawat.
Posted on: Wed, 17 Jul 2013 12:09:47 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015