Launching HardysLand SPTeam di Kejuaraan Nasional Offroad - TopicsExpress



          

Launching HardysLand SPTeam di Kejuaraan Nasional Offroad Sukabumi Langsung Sabet Juara I di Kelas Extreme/Winch Up GRUP Hardys/GH Holdings kembali menunjukkan peran sertanya di kancah nasional melalui salah satu core business HardysLand (PT Hardys Realtindo), anak usaha GH Holdings yang fokus dalam pembangunan properti residensial yakni perumahan berkonsep green di Bali, Lombok dan Jakarta. Hal ini dibuktikan dengan keseriusan GH Holdings membentuk Team Offroad Nasional pertama melalui core business HardysLand yang bernama HardysLand Sencaki Pobaepo Team atau disingkat HardysLand SPTeam melalui acara launching team bertepatan dengan kejuaraan nasional (kejurnas) perorangan seri I Djarum di Sirkuit Cikembang, Sukabumi, Minggu (20/10). Nyoman Birawan, S.E., M.M. yang akrab disapa Mang Be, Manajer HardysPobaepo Team yang merupakan cikal bakal pembentukan Team Offroad Nasional HardysLand SPTeam melalui sambutan dalam acara launching menyatakan bangga akhirnya bisa membentuk Team Nasional Offroad yang dengan sponsor utama HardysLand tersebut. Momen yang diambil sangat tepat, karena launching bisa dilaksanakan bertepatan dengan ajang Kejuaraan Offroad paling bergengsi di Indonesia yakni Kejuaraan Nasional Perorangan Djarum yang diadakan di Sirkuit Cikembang, Sukabumi, ujarnya usai diwawancarai beberapa jurnalis nasional seperti Trans7, Majalah Jip, B-channel, Sportku, Majalah Otosport dan puluhan jurnalis lain yang hadir dalam acara launching. Selain Mang Be, launching juga dihadiri oleh Abdi Negara, selaku Direktur Corporate Secretary & Pengembangan Bisnis GH Holdings, I Putu Ari Widiartha, S.H. (Ketua Pelaksana Harian HardysFoundation), I Ketut Wardika Lotto (Pembalap Hardys Pobaepo Team) dan Made Agus Sanjaya, S.E. Abdi Negara menjelaskan HardysLand SPTeam diperkuat oleh pembalap utama yakni Wahyu Lamban Jatmiko dengan navigator Tandu Setyo, driver Dion R.S. Syarifudin dengan navigator Zidan, dan Aan Kurniawan dengan navigator Fery Satriawan. Ditunjuk sebagai Manajer Team adalah Muhammad Rizali Umarella. Sebagai wujud keseriusan HardysLand, mobil offroad yang digunakan seluruhnya bermesin V8 LS 1 5700 cc dan V8 LS 3 7000 cc. Mesin V8 LS 1 dan V8 LS 3 merupakan salah satu teknologi tertinggi di dunia offroad Indonesia saat ini, sehingga kami yakin bahwa dengan kemampuan pembalap dan mesin terbaik di kelas offroad, kami akan mampu membawa nama HardysLand dan Bali umumnya di kancah nasional maupun internasional, imbuhnya. Hal ini langsung dibuktikan oleh HardysLand SPTeam, pembalap utama Wahyu Lamban Jatmiko langsung menyabet gelar juara I di kelas paling bergengsi extreme/Winch Up (1001 - 2501 cc ke atas) dengan raihan poin 150, mengungguli pembalap Sumardji - Mendol di posisi ke-2 dengan raihan poin 124. Sumardji sendiri adalah pembalap yang pada Kejuaraan Batulicin Offroad Challenge meraih gelar juara I di kelas Free For All (FFA). Ir. Gede Agus Hardyawan selaku Presiden Direktur sekaligus founder GH Holdings yang dihubungi via telepon menyatakan kebanggaan atas kemenangan perdana yang diraih di bawah payung HardysLand ini. Kami siap menjadi perusahaan pertama dari Bali yang memiliki team offroad profesional serta siap menjadi pendukung untuk menyelenggarakan kejuaraan-kejuaraan nasional offroad di Bali, tegasnya. Target selanjutnya, menurut pengusaha lulusan Fakultas Teknik Industri, Institut Teknologi Bandung (ITB) yang akrab disapa Gede Hardy ini adalah bagaimana meraih gelar nasional sampai event internasional seperti Lucas Championship dan lain-lain. Selain itu, yang paling penting adalah bagaimana team nasional di bawah bendera Hardysland ini bisa melakukan transfer knowledge kepada pembalap-pembalap offroad muda berbakat dari Bali melalui Coaching Clinic dengan team senior. Selain memperkuat team di level nasional, untuk di Bali kami juga terus memperkuat Hardys Pobaepo Team, baik dengan merekrut pembalap-pembalap muda dari Bali maupun rencana menambah kemampuan dari 15 unit mobil offroad yang dimiliki, tandasnya. (ad1)
Posted on: Sun, 27 Oct 2013 12:58:33 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015