Pengalihan Subsidi BBM, Cara Pemerintah untuk Membodohi - TopicsExpress



          

Pengalihan Subsidi BBM, Cara Pemerintah untuk Membodohi Rakyat BBM Naik, subsisdi BBM dialihkan untuk rakyat miskin berupa : Raskin, BSM, PKH dan BLSM. Besarnya subsidi yang diusulkan Pemerintah ke DPR dalam RAPBN-P 2013 mencapai Rp 66,8 triliun. Anggaran Raskin menjadi Rp21,9 triliun, PKH Rp3,6 triliun, BSM Rp12 triliun, BLSM Rp11,6 triliun, dan infrastruktur dasar Rp17,7 triliun. Untuk itu, pemerintah akan mencetak 15,5 juta kartu yang akan dibagikan kepada masyarakat miskin penerima kompensasi, yang nilainya mencapai 30 triliun. WIJAYA KUSUMA SUBROTO SH MM Ketua DPW Perindo DKI Jakarta, mencermati sumber berita pada situs Asian Development Bank (ADB) bahwa BLSM bersumber dari utang ADB dengan nama singkatan proyek Development Policy Support (DPS) Program dan World Bank dengan sumber utang bernama proyek DPLP sampai senilai 30 Triliun. Sanggahan kemudian disampaikan secara serentak oleh staf Khusus Presiden bidang Ekonomi dan Pembangunan Firmanzah, Wamen Perencanaan Pembangunan Nasional/Wakil Kepala Bappenas Lukita Dinarsyah Tuwo, Menteri Keuangan Chatib Basri, dalam kesempatan yang terpisah. Sementara itu Ichsanuddin Noorsy bertahan BLSM berasal dari Pinjaman Luar Negeri, salah satunya yaitu Program for Economic Resilience, Investment and Social Assistance in Indonesia (Perisai), atau diterjemahkan sebagai Program Ketahanan Ekonomi, Investasi, dan Bantuan Sosial di Indonesia. Nilainya sebesar USD 2 miliar kurs Rp 9170 per USD alias sekitar Rp18,340 triliun.” Dari berbagai sumber.
Posted on: Fri, 05 Jul 2013 12:46:49 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015