Perang. Perang terjadi bila semua cara telah buntu. Namun beda - TopicsExpress



          

Perang. Perang terjadi bila semua cara telah buntu. Namun beda halnya untuk sebuah negara yang memang memiliki hoby perang. Fire works dianggap sebagai permainan kembang api. Ternyata, mereka yang berteriak keras tentang hak asasi manusia, merekalah yang ingin melakukan mega project "fire works". Perang bisa dijadikan alat untuk menumbuhkan ekonomi. Seorang pengamat pernah berkata bahwa " cara sederhana untuk merebut minyak di Timur Tengah yaitu lakukan seperti yang Amerika pernah kerjakan. Mereka datang ke Iraq dan menggantung Saddam Husein, lalu mereka datang ke Libya lalu membantai Muammar Kadafi". Setelah kondisi politik di beberapa negara Timur Tengah tidak stabil akankah mereka datang ke Suriah pula? Dalih senjata kimia sebagai propaganda utk menghalalkan invasi, telah dijadikan justifikasi. Mari kita yang jauh dari hingar bingarnya wacana perang untuk berdoa bersama demi keselamatan saudara kita yang hidup di negara yang tidak stabil kondisi politik dan keamanannya. Amin.
Posted on: Sun, 01 Sep 2013 13:19:50 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015