SEMOGA ISL TETAP BERFORMAT LIGA MURNI ... Wacana ISL yang akan - TopicsExpress



          

SEMOGA ISL TETAP BERFORMAT LIGA MURNI ... Wacana ISL yang akan berubah lagi format nya dimusim depan, gara-gara pesertanya membengkak menjadi 22 klub akibat transfer 4 klub dari IPL, membuat kompetisi di musim depan berkemungkinan besar berubah menjadi kompetisi dua wilayah dan akan merujuk dengan adanya gelaran 8 Besar hingga babak Grand-final. Secara pribadi Soccer One menyatakan TIDAK SETUJU dan MENOLAK dengan format tersebut. Karena menurut saya, kesejatian kompetisi menjadi semu dan tidak murni lagi. Format dua wilayah adalah sama saja akhirnya dengan format turnamen dan tidak lagi berkiblat pada arti Liga sesungguhnya. Karena yang namanya Liga adalah kompetisi penuh dari awal hingga akhir dengan format home -away yang juaranya ditentukan dari point tertinggi. Apabila ISL musim depan tetap menjalankan dua wilayah, jelas sudah jangan pakai embel-embel League lagi. Lebih baik namanya diganti saja dengan kata Championship atau kejuaraan . Format dua wilayah yang berujung dengan digelarnya 8 Besar, Semifinal dan Final jelas tidak menguntungkan tim-tim yang stabil performancenya, dan justru menguntungkan tim-tim specialis turnamen, karena atmosfirnya tentu akan berbeda. Persib, contohnya, saya yakin pasti setuju dengan format ini, karena sejak dulu tim ini memang jago turnamen. Hampir semua gelar yang pernah direbutnya adalah ketika berformat Final. Tidak ada sejarahnya, Persib mampu menjadi juara dengan format kompetisi Liga penuh. Mereka selalu gagal karena tidak bisa konsisten performancenya, walaupun hampir setiap musim, mereka selalu berjuluk tim yang paling "impian" karena selalu betabur bintang. Lihatlah dalam bukti nyata dalam sejarah. Persib selalu juara Indonesia/Nasional, ketika berformat turnamen baik di era perserikatan maupun era Ligina yang lalu. Yang lebih mencolok lagi, di babak fase wilayah, Persib juga jarang menjadi juara wilayah. Mereka baru setel kenceng saat memasuki babak 8 Besar dst. Saya disini bukan mengatakan sentimen ataupun anti panti kepada Persib. Namun saya hanya ingin mengambil satu contoh yang gampang diingat ke Anda, karena memang saya ini ingin membagi dan menjunjung tinggi ke fair play an kompetisi. Semua tim adalah berkedudukan sama di mata saya, meski saya sendiri tentu juga harus punya tim pribadi yang harus saya dukung. Harapan saya, apapun alasannya, lebih baik format 2 wilayah jangan dijalankan oleh PSSI, walaupun alasannya demi menghemat biaya. Biarkan kompetisi berjalan normal, meski setiap klub nantinya harus menjalankan 42 laga per musim plus kemungkinan tambahan di laga-laga Piala Indonesia. Menurut pandangan saya, Indonesia jika ingin maju, jangan melihat dana kompetisinya. Tetapi niat untuk mengarunginya dengan memainkan kompetisi yang murni, kosnsisten dan benar. Percayalah, investor dan sponsor pasti akan datang dengan sendirinya. Jadi klub tidak perlu takut dengan masalah biaya kompetisi. Banyak cara untuk mengatasi masalah finansial nya. Contohnya, Janganlah mengejar prestasi juara hanya berkat bantuan pemain asing. Juara dengan hasil keringat pemain-pemain lokal sungguh lebih membanggakan ! ...
Posted on: Mon, 07 Oct 2013 04:25:47 +0000

Recently Viewed Topics




© 2015