Tadi pagi saya pergi ke kantor kelurahan untuk mengurus KTP anak - TopicsExpress



          

Tadi pagi saya pergi ke kantor kelurahan untuk mengurus KTP anak saya, setelah saya menyerahkan surat pengantar dari ketua RT, pak lurah meminta surat tanda pembayaran PBB dan saya menjawab bahwa saya tidak punya bumi dan bangunan, saya hanya seorang penyewa. Permohonan saya ditolak. Saya memohon agar surat pajak PBB itu saya tunjukkan setelah pemilik rumah yang saya sewa itu kembali dari liburan, tetapi pak lurah tetap menolak dan menyarankan saya agar membayar dulu tagihan PBB pemilik rumah itu. Saya tidak mau melakukan itu karena tidak ada kepastian bahwa uang saya itu bisa kembali. Dengan kesal saya bertanya kepada pak lurah, apa hubungan pajak PBB dalam urusan KTP bagi orang yang hanya menyewa, kalau bagi pemilik bumi dan bangunan, tentu sah sah saja hal itu agar si pemilik membayar kewajibannya. Jawaban yang saya terima tidak memuaskan. Dengan menyadari bahwa tidak ada gunanya argu, saya kembali memohon agar saya tidak dipersulit. Masak sih pak lurah, gara gara pemilik rumah belum kembali dari liburan, urusan saya terbengkalai? Mari berfikir yang logis, pak lurah. Akhirnya permohonan saya dipenuhi. Terimakasih pak lurah.
Posted on: Fri, 12 Jul 2013 07:07:51 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015