Ternyata Astronot Rusia Gemar Nyanyikan Lagu Rayuan Pulau - TopicsExpress



          

Ternyata Astronot Rusia Gemar Nyanyikan Lagu Rayuan Pulau Kelapa Georgy M. Grechko, salah satu Astronot Besar Rusia yang masih hidup dan menjadi kebanggaan negeri Beruang Merah itu, ternyata suka menyanyikan lagu Rayuan Pulau Kelapa. "Begitu ketemu saya langsung dia menyanyikan Rayuan Pulau Kelapa versi bahasa Rusia," kata Dubes RI di Rusia Djauhari Oratmangun dalam pesan elektronik dari Moskow, Rabu (22/5). Georgy M Grechko adalah astronot atau kosmonot Rusia yang bekerja pada stasiun ruang angkasa Solyut. Grechko memakai pakaian ruang angkasanya pada 20 Desember 1977 dengan misi Solyut 6 EO-1. Menurut Djauhari, banyak orang-orang Rusia senior yang sekarang berusia di atas 70 tahun seperti astronout Grechko pandai menyanyikan lagu nasional yang terkenal di Indonesia itu. "Saat hubungan Indonesia-Uni Soviet mesra di tahun 50an dan awal 60an, orang-orang Soviet menyanyikan lagu tersebut dalam bahasa Rusia," katanya.
Posted on: Sun, 29 Sep 2013 06:32:44 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015