Weekend bisa jadi saat untuk iseng-iseng di dapur dan mencoba - TopicsExpress



          

Weekend bisa jadi saat untuk iseng-iseng di dapur dan mencoba resep makanan sehat. Perpaduan bokcoi dan jamur merang baik untuk kesehatan. Bokcoi kaya serat, dan jamur merang dapat mengencerkan darah. Masakan ini dapat membantu menetralkan lemak dalam tubuh dan menurunkan kadar kolesterol dalam darah. Tumis Bokcoi Jamur Merang Bahan: 1 ikai bokcoi/2 ikat bokcoi baby, petik helai demi helai 200 g jamur merang utuh, belah 2 100 g fillet ayam, potong 1 cm 5 siung bawang putih, memarkan 1 sdm kecap ikan 1 sdm minyak wijen 1 sdm saus tiram 1 sdt gula pasir ½ sdt soda kue garam merica 1 sdm minyak goreng ½ gelas kaldu ayam ½ sdm tepung kanji + air Cara membuat: 1. Setelah bokcoi dipetik, rebus dengan soda kue dan gula pasir supaya warna daun tetap hijau. 2. Tumis bawang putih sampai harum. 3. Masukkan daging ayam. Aduk hingga matang. 4. Masukkan kecap asin, gula pasir, saus tiram, dan minyak wijen. 5. Masukkan jamur merang. Masak sampai empuk. 6. Tambahkan kaldu ayam, garam, dan merica secukupnya. 7. Masukkan larutan tepung kanji. Aduk rata. Koreksi rasanya. 8. Tuang ke atas bokcoi yang telah disusun di piring. Untuk 4 porsi Fakta gizi per porsi Kalori 114 kal Protein 8,8 g Lemak 6,2 g Karbohidrat 28,1 g Koleterol 10,7 Serat 0,6 g Untuk lebih sehat lagi, pilih dada ayam karena kandungan lemaknya lebih sedikit dibanding bagian ayam lainnya. Juga coba cari saus tiram yang tidak mengandung MSG. Selamat mencoba... Sumber: intisari-online/mob/read/resep-sehat-tumis-bokcoi-jamur-merang
Posted on: Sat, 19 Oct 2013 08:32:14 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015