Yang STNK nya cuma dapet sebelah atau yg BPKB nya blm - TopicsExpress



          

Yang STNK nya cuma dapet sebelah atau yg BPKB nya blm dapet,silahkan di cek ke samsat penerbit STNK/BPKB tsbt. Kepala Korlantas Polri Irjen Pol Pudji Hartanto Iskandar menyampaikan permohonan maaf kepada masyarakat yang sempat menemui kendala saat mengurus BPKB, SIM dan STNK karena materialnya kosong. Hal itu disampikan Pudji saat mengunjungi Samsat Manyar Surabaya, Senin (9/9/2013). "Tapi, mulai hari ini semua sudah didistribusikan. Dan masyarakat yang sebelumnya mendapat BPKB atau STNK pengganti, bisa menukarkan dengan BPKB dan STNK asli," ujar Pudji. Karena ada kendala dalam pengadaannya, material BPKB dan STNK mengalami kekosongan sejak beberapa bulan lalu. Namun, hari ini, semua telah terdistribusi ke masing-masing daerah, termasuk Jawa Timur. "Keterlambatan itu lantaran kita dalam proses melakukan perbaikan. Dan sejak awal, semua telah kita siapkan. Termasuk dengan surat pengganti dan sebagainya," ungkapnya. Sejak awal Polri yang tahu persis bakal terjadi kelangkaan material BPKB, STNK dan TNKB telah menyiapkan strategi-strategi serta penjadwalan penanganannya. "Sejak awal, kita targetkan pendisitribusian bisa dilakukan pada awal September 2013 ini. Dan sesuai target, semua sudah terdistribusi. Hari ini bisa memulai pelayanan penukaran," lanjutnya.
Posted on: Mon, 09 Sep 2013 16:11:00 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015