Zona UEFA PEMENANG - TopicsExpress



          

Zona UEFA PEMENANG GRUP Belgia Italia Jerman Belanda Swiss Rusia Bosnia-Herzegovina Inggris Spanyol PEMENANG PLAY-OFF Yunani Kroasia Portugal Prancis Fantastis! Satu kata tersebut tampaknya tidak terlalu berlebihan untuk menggambarkan penampilan Cristiano Ronaldo yang meloloskan Portugal ke putaran final. Finis di bawah Rusia yang memuncaki klasemen akhir Grup F, Seleccao harus berkutat di babak play-off. Mereka pun dihadapkan pada tim berat, Swedia, yang kemudian diklaim sebagai pertarungan antara Ronaldo dan Zlatan Ibrahimovic. Bintang Real Madrid akhirnya membuktikan kelas dengan membawa Portugal menang agregat 4-2 atas Swedia, yang seluruh gol timnya dibukukan oleh sang kapten! Laga play-off yang menyedot perhatian juga dialami duel antara Ukraina dan Prancis. Di atas kertas Les Bleus memang lebih diunggulkan, tapi mereka berada di ujung tanduk saat mereka secara mengejutkan takluk 2-0 pada pertemuan pertama di Kiev. Mamadou Sakho dan Karim Benzema kemudian membuka asa Tim Ayam Jantang berkat golnya di babak pertama, lalu gol bunuh diri Oleg Gusev disambut suka cita suporter tuan rumah karena Prancis akhirnya membalikkan defisit gol dan berangkat ke Brasil. Dua tim lain yang melengkapi 13 wakil Eropa adalah Yunani dan Kroasia yang masing-masing mengeliminasi Rumania dan Islandia. Bagaimana dengan mereka yang lolos otomatis? Belgia dan Bosnia-Herzegovina termasuk paket kejutan sepanjang kualifikasi. Belgia berhasil memuncaki klasemen Grup A dengan status tak terkalahkan dari sepuluh laga. Sementara, Bosnia-Herzegovina, yang baru dinyatakan merdeka pada 1992, untuk kali pertama akan menjajal panasnya persaingan di Brasil berkat eksploitasi lini depan yang membuat mereka unggul selisih gol cukup jauh dari Yunani, meski kedua tim sama-sama mengantongi poin akhir 25. Italia, Belanda, Swiss, dan Jerman memastikan tiket otomatis setelah mendominasi grup masing-masing. Lain halnya dengan Inggris dan Rusia yang harus jatuh bangun sebelum akhirnya finis sebagai juara grup. The Three Lions mendapat tekanan besar dari Ukraina dan hanya unggul satu poin di klasemen akhir, demikian pula dengan Rusia yang mengungguli Portugal dengan selisih satu angka. Juara bertahan Spanyol tak mendapat perlawanan berarti di Grup I dan terbukti mereka tak pernah kalah. La Roja hanya dua kali gagal memetik angka sempurna saat ditahan Finlandia dan Prancis, dengan skor sama kuat 1-1.
Posted on: Thu, 21 Nov 2013 16:40:45 +0000

Trending Topics



ttext" style="margin-left:0px; min-height:30px;"> Graduatorie ad esaurimento: esclusioni incomprensibili di docenti
HP Laserjet 4250 4350 Fuser Maintenance Kit Q5421A Perhaps this
Se me va de los dedos la caricia sin causa, se me va de los
Ralph Lauren Mens Solid Long Sleeve Dress Shirt, Classic Fit I

Recently Viewed Topics




© 2015