menurut pandangan filsafat progresivisme belajar adalah bukan - TopicsExpress



          

menurut pandangan filsafat progresivisme belajar adalah bukan proses penerimaan pengetahuan dari guru pada siswa, tetapi belajar merupakan pengalaman yang dilakukan secara aktif, baik aktif secara mental dalam bentuk aktivitas berpikir, maupun aktif secara fisik dalam bentuk kegiatan-kegiatan praktik dan melakukan langsung. pengetahuan merupakan alat untuk mengatur pengalaman, memecahkan masalah-masalah atau situasi baru secara terus menerus, karena perubahan hidup dianggap sebagai tantangan yang harus dihadapi. pengalaman harus menghasilkan pengetahuan. belajar merupakan eksperimen melalui pengalaman langsung untuk menghasilkan pengetahuan yang bermanfaat dalam memecahkan masalah-masalah dimasa sekarang dan dimasa yang akan datang. jika pengetahuan tidak mampu lagi menjadi solusi pemecahan masalah, berarti kondisi pendidikan sedang kronis. kurikulum 2013 dianggap sebagai terobosan memasuki pembelajaran yang lebih bermakna.
Posted on: Wed, 23 Oct 2013 13:29:27 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015