trik membidik pasar untuk industri kecil ... Perencanaan dalam - TopicsExpress



          

trik membidik pasar untuk industri kecil ... Perencanaan dalam memulai bisnis sangat diperlukan, tidak terkecuali bagi industri kecil. Salah satu yang Kita rencanakan sebelum memulai bisnis adalah mengetahui segmentasi pasar. Dalam artian Kita harus dapat membidik pasar dengan tepat. Butuh strategi pemasaran yang baik dalam melakukannya agar usaha yang dirintis ini dapat berhasil sesuai dengan yang diharapkan. Nah bagaimana trik membidik pasar bagi industri kecil ini? Perhatikan siapa target penjualan. Hal ini menjadi hal mendasar yang akan Kita perhatikan, karena akan mempengaruhi strategi pemasaran yang akan dilakukan. Sebagai contoh jika industri kecil yang akan Kita mulai adalah di dibidang kuliner ataupun makanan dalam hal ini roti maupun donat, dapat membidik pasar pada kelas bawah. Hal ini dikarenakan harga jual dari roti maupun donat yang biasanya berada di kisaran harga 1000-5000. Selain itu biasanya roti maupun donat ini paling disukai oleh anak-anak dan juga ibu-ibu. Analisa yang bisa Kita lakukan adalah berdasarkan uang saku yang biasanya dikeluarkan oleh orang tua kepada anak-anak. Karena itulah harga untuk produk yang akan Kita tawarkan ini harus disesuaikan dengan siapa target jangkauan Kita. Perhatikan tempat penjualan. Dimana produk tersebut akan dipasarkan, penting untuk dipikirkan. Apakah dengan strategi pemasaran langsung ataukah dititipkan di pasar, warung ataupun supermarket. Jika contohnya adalah usaha roti, barangkali Anda bisa lakukan pemasaran langsung ini maupun dengan cara dititipkan. Jika akan dipasarkan langsung yang perlu dipertimbangkan tenaga untuk memasarkannya, berapa besar uang yang harus dikeluarkan untuk tenaga pemasaran ini. Memang jika diperhatikan, pemasaran langsung seperti ini saat ini tengah diminati oleh pelaku bisnis makanan. Dengan begini Kita dapat mengetahui respon langsung dari konsumen yang menggunakan produk Kita, untuk selanjutnya dilakukan perbaikan-perbaikan. Tawarkan sesuatu yang unik. Untuk bisa mendapatkan tempat di hati konsumen, prinsip yang bisa Kita lakukan adalah membuat sesuatu yang berbeda. Pastinya dengan tidak mengurangi kualitas dari apa yang Kita hasilkan. Dengan menghasilkan sesuatu yang unik, berbeda dari yang kebanyakan namun diiringi kualitas yang baik, siapapun pasti akan tertarik. Jika akan memilih membuka bisnis roti maupun donat maka Anda bisa hadirkan roti maupun donat dengan bentuk yang unik dan berbeda baik dari nama, bentuk dan juga kemasan. Dengan mengetahui trik untuk membidik pasar diharapkan Kita dapat membuat perencanaan yang lebih matang untuk usaha ke depan. Mulai dari mengetahui hendak memulai usaha apa, dimana dan menggunakan pemasaran yang seperti apa. Dengan begini, resiko untuk mengalami yang namanya kegagalan dapat ditekan atapun Kita sudah mempunyai antisipasi untuk mengatasinya. Nah, jika sudah mengetahui trik membidik pasar sudah saatnya untuk bersaing dengan membuka bisnis baru yang diharapkan mendatangkan keuntungan.
Posted on: Wed, 26 Jun 2013 09:24:39 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015