Berdebat saja aku dengan diriku sendiri Hilang arah Tersasar - TopicsExpress



          

Berdebat saja aku dengan diriku sendiri Hilang arah Tersasar katanya, tapi kataku tidak Aku juga tidak tahu harus membantah apa tapi begitu saja yang bisa aku katakan.. Kadang ada yang tidak bisa kita bantah, tak perlu berdiplomasi sekalipun saat kamu seorang diplomat. Bukan diam adalah emas, hanya saja tidak ada kata yang pantas terucap atau cukup bagus untuk menjadi alasan sebuah bantahan atau ke-tidak-setuju-an dan ke-tidak-puas-an. Dan jangan bilang ‘mati saja’ bodoh jika hanya karena ini kamu menciptakan pernyataan baru untuk perdebatan lain dan satu lagi aku beritahu kamu, hidup itu pantas diperjuangkan untuk alasan apapun. Kekecewaan akan hal kecil tidak perlu menjadi besar yang lalu menghancurkan hal raksasa. Sudah lupakan saja, lepaskan saja pedihmu biar kering air mata yang kasat mata itu. Katanya sesuatu terjadi karena berbagai alasan dan setiap orang punya alasan yang tak terkatakan maka jangan paksa mereka untuk bicara karena mereka juga tidak tahu apa yang mau dibicarakan. Walau seharusnya kamu adalah bagian dari cerita, anggap saja kamu adalah kepingan yang hilang yang akan dicari meski dua ribu tahun mendatang toh kamu tetap bagian dari cerita. Atau bagaimana kalau kita lupakan saja ceritanya biar tidak perlu menyimpan kotak kenangan untuk berlama-lama, mari tumpahkan saja isinya biar ditiup angin atau terbawa banjir supaya hilang atau lenyap menjadi partikel-partikel kecil yang kamu sebut debu atau abu yaa.. aku tidak tau dan tidak penting bagiku untuk tau. Pada akhirnya tersenyumlah karena begitu seharusnya hidup, biarkan yang sudah berlalu untuk berlalu dan melewati kita tanpa bilang permisi atau selamat tinggal, pentingkah basa-basi? Bagiku itu hanya membuang waktu yang berarti membuang kesabaranku. Berlarilah bersama intuisimu, biarkan ia membawamu ketempatmu - yang seharusnya. Kamu tahu.. Kadang kita tidak sadar tapi kita tidak berada ditempat yang benar meski kita sudah terlanjur jauh mengikuti urusannya tapi suatu saat kita harus sigap untuk sadar bahwa kita sudah ditunggu ditempat dimana nama kita dicantumkan. Jangan khawatir dengan tinta dan kertas-kertas yang mengukir kenangan karena nanti mereka akan terkikis oleh hujan. Inspired by: The Crow: Salvation (2000) “She fought for her life, because life is worth living. Think about that” - Alex Corvis
Posted on: Sun, 27 Oct 2013 01:37:31 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015