Chelsea Bekuk Sepuluh Pemain Fc Internazionale Chelsea sukses - TopicsExpress



          

Chelsea Bekuk Sepuluh Pemain Fc Internazionale Chelsea sukses mengalahkan FC Internazionale dengan skor 2-0 dalam laga yang digelar di Lucas Oil Stadium, Indianapolis. Skuat asuhan Jose Mourinho mencetak dua gol tersebut di babak pertama oleh Oscar dan Eden Hazard. Di babak kedua, Inter praktis tidak dapat berbuat banyak karena harus bermain dengan sepuluh pemain, sehingga keunggulan dua gol The Blues bertahan hingga usai. Babak Pertama Kedua tim sama-sama mengawali pertandingan dengan hati-hati, namun FC Internazionale yang mendapatkan beberapa peluang terlebih dahulu. Tembakan dari luar kotak penalti dari Ricardo Alvarez dan Freddy Guarin masih belum membuahkan hasil maksimal. Tetapi di menit ke-13, Chelsea sukses memanfaatkan kelengahan Inter dengan melancarkan serangan balik cepat. Victor Moses melakukan akselerasi dari tengah sebelum menyodorkan bola kepada Oscar, yang kemudian menjebol gawang Samir Handanovic melalui tembakan cantiknya. Tertinggal satu gol, Inter menaikkan tempo serangan, namun kokohnya pertahanan Gary Cahill, John Terry, Ashley Cole dan Ivanovic membuat skuat asuhan Walter Mazzarri kesulitan. Di menit ke-21, Rodrigo Palacio mencoba peruntungannya dengan melakukan aksi individu sebelum melepas tembakan dari jarak jauh, yang sayangnya masih berhasil ditepis dengan baik oleh Cech. The Blues akhirnya berhasil memperlebar keunggulan di menit ke-29 menjadi 2-0, melalui eksekusi penalti Eden Hazard. Penalti tersebut didapat secara kontroversial setelah wasit menunjuk titik putih dari pelanggaran yang dilakukan sedikit di luar kotak terlarang. Pemain-pemain Inter sempat memprotes keras keputusan itu. Inter terus berupaya memperkecil ketertinggalan sebelum turun minum. Peluang emas didapat di menit akhir, melalui sebuah kemelut. Tendangan Icardi dan Alvarez masih mampu diblok oleh pertahanan Chelsea. Hingga paruh pertama usai, kedudukan 2-0 tetap bertahan. Babak Kedua Pertandingan paruh kedua berjalan dengan tempo yang lebih dingin dari akhir babak pertama, punggawa Jose Mourinho terus mendominasi permainan. Sepuluh menit berjalan, Romelu Lukaku hampir menambah keunggulan timnya, sayang sepakan kerasnya dari kotak penalti masih membentur tiang gawang. Pertandingan seakan sudah dipastikan siapa pemenangnya ketika Campagnaro diganjar kartu merah oleh wasit ketika pertandingan belum genap satu jam. Eks pemain Napoli tersebut tampak menginjak John Terry dengan sengaja. Menghadapi sepuluh pemain, The Blues semakin menguasai permainan, sementara Inter terlihat tidak berkutik. Chelsea mendapatkan peluang melalui solo run Torres di menit ke-78, namun sayang tembakannya masih terlalu lemah. Di sepuluh menit terakhir, performa striker Inter Ishak Belfodil menanjak, ia cukup merepotkan pertahanan Chelsea. Eks pemain Parma tersebut memiliki peluang melalui tembakan dari sudut sempit di menit terakhir, sayang tembakannya berhasil diamankan oleh Schwarzer. Susunan Pemain Chelsea: Cech; Ivanovic, Cahill, Terry, Cole; Ramires, Van Ginkel; Hazard, Oscar, Moses; Lukaku FC Internazionale: Handanovic; Juan Jesus, Ranocchia, Campagnaro; Pereira, Alvarez, Cambiasso, Guarin, Nagatomo; Palacio, Icardi
Posted on: Fri, 02 Aug 2013 04:45:07 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015