KB (keluarga Berencana) perlu utk menunda punya anak, menjaga - TopicsExpress



          

KB (keluarga Berencana) perlu utk menunda punya anak, menjaga jarak usia antar anak dan mengatur jumlah anak. KB (Keluarga Berencana) Beberapa cara KB : KB ALAMI : adl dgn menghitung masa subur, atas dasar tgl haid yg akan datang, lendir servik, kurve suhu badan & alat tes kesuburan. KB dgn Pil Kombinasi, namun kurang efisien krn harus diminum setiap hari. Dan pil kombinasi tidak boleh utk ibu menyusui karena hormonnya berpengaruh pada bayi. KB dgn Spiral / IUD, untuk 5 tahun, namun masih bisa bobol dan kadang haid lebih banyak dan lebih sakit. KB dgn Kondom, harus disiplin, dipakai sejak pertama kali masuk hingga selesai, jika tidak bisa gagal karena sisa sperma yang sebelumnya. KB dgn Suntik; hormonnya cukup tinggi utk yang 3 bulanan, sekali suntik 150mg. Kadang membuat gemuk kadang tidak (individual), dan tidak haid setelah 6-9 bulan suntik yang teratur. KB yang paling EFEKTIF & EFISIEN & REVERSIBLE (bisa dicopot lagi untuk hamil) adalah kombinasi antara PIL dan Spiral (IUD) yaitu LNG_IUS, suatu alat seperti spiral yg dipasang dirahim, “slow realese” melepaskan hormon dosis rendah (20ug), dipasang dirahim dan dapat dipakai untuk 5 tahun. Membuat haid lebih sedikit dan mengurangi nyeri haid. Juga dapat menekan timbulnya atau membesarnya tumor-tumor estrogen dependent seperti miom dan kista endometriosis serta menekan timbulnya penebalan rahim. KB yg efektif, efisien dan permanen yaitu Sterilisasi dan pemasangan Coil di Tuba. Jangan berpikir punya anak lagi, meskipun bisa dioperasi mikro untuk disambung, tp tingkat keberhasilannya rendah. KB pilihan untuk ibu menyusui : alami, kondom, minipil, IUD dn LNG_IUS Ber-KB-lah jika belum ingin hamil, tetapi terimalah jika terlanjur hamil "Anda Bertanya Dr. BJ Menjawab" di Dr.BJ Education Club via BBM 28EF8EB6 yang boleh diakses siapa saja gratis, khusus kebidanan & kandungan. atau Dokterbj Persembahan BJ Medical Centre
Posted on: Wed, 21 Aug 2013 10:31:39 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015