Meski hari ini BlackBerry Messenger (BBM) sudah akan diluncurkan, - TopicsExpress



          

Meski hari ini BlackBerry Messenger (BBM) sudah akan diluncurkan, namun nampaknya para pengguna platform baik Android atau IOS harus lebih bersabar. Pasalnya vendor asal kanada itu sudah konfirmasikan melalui blog resminya, bahwa BBM untuk Android baru dapat dirasakan pada 21 September sedangkan untuk iOS pada 22 September (keesokan harinya). BBM yang merupakan layanan chatting sekaligus sejumlah fungsi jejaring sosial yang sebelumnya eksklusif hanya untuk pengguna BlackBerry, kini memungkinkan perangkat lainnya (Android dan IOS) ikut dapat melakukan percakapan secara real time. Tidak hanya chatting, dengan BBM juga memungkinkan setiap penggunanya melakukan berbagi foto dan file suara. Selain itu dengan BBM juga dapat melakukan berkomunikasi secara group hingga 30 pengguna sekaligus pada satu waktu. Anda bahkan dapat berbagi foto dan jadwal, demikian dilansir phonearena. "BBM adalah layanan pesan yang sangat menarik yang mudah digunakan, mudah untuk personalisasi dan memiliki kedekatan yang diperlukan untuk komunikasi mobile. Dengan lebih dari satu miliar Android, iOS, dan smartphone BlackBerry di pasar, dan tidak ada mobile instant messaging dominan Platform, ini adalah waktu yang tepat tepat untuk membawa BBM ke Android dan pelanggan iPhone. " kata Andrew Bocking ng, Executive VP for BBM, BlackBerry
Posted on: Thu, 19 Sep 2013 03:34:19 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015