Siapakah Peraih Gelar MVP 2013? Dengan tujuan utama memotivasi - TopicsExpress



          

Siapakah Peraih Gelar MVP 2013? Dengan tujuan utama memotivasi para pemain untuk lebih berprestasi, PBSI menerapkan program reward MVP (Most Valuable Player) dimana peraihnya berhak untuk hadiah uang senilai 1 miliar rupiah. MVP dinilai dapat mempertebal atmosfer kompetisi di antara pemain untuk berlomba menjadi yang terbaik. “Saya rasa selama kompetisinya masih sehat, tidak ada masalah. Walaupun kami tahu mereka berprestasi bukan demi MVP, tetapi untuk diri sendiri, untuk Indonesia, bentuk tanggung jawab kepada sponsor, dan sebagainya,” kata Anton Subowo, Sekretaris Jenderal PP PBSI. Jika melihat dari segi raihan prestasi, sejauh ini dua pasangan ganda menjadi kandidat terkuat peraih titel MVP tahun 2013. Ada pasangan ganda campuran juara dunia 2013 Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir yang selama beberapa tahun belakangan menjadi andalan Indonesia di berbagai kejuaraan bergengsi. Penampilan keduanya juga cenderung konsisten dengan terus berada di peringkat empat besar dunia dalam dua tahun terakhir, kini Tontowi/Liliyana bertengger di rangking dua dunia. Liliyana juga mencetak sejarah baru dengan menjadi pemain putri pertama yang sukses memboyong tiga gelar juara dunia ganda campuran. Sebelum bersama Tontowi, Liliyana yang berpasangan dengan Nova Widianto juga meraih gelar juara dunia pada tahun 2005 dan 2007. Selain gelar juara dunia, Tontowi/Liliyana juga sukses mempertahankan titel di All England 2013, tahun lalu keduanya berhasil memecahkan rekor dengan membawa gelar ganda campuran All England kembali ke Indonesia setelah 33 tahun lamanya gelar tersebut enggan singgah di Tanah Air. Di samping gelar level premier di All England, dua gelar superseries juga diraih Tontowi/Liliyana di India dan Singapura. Pencapaian pasangan ganda putra Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan pun tak kalah spektakuler. Sama seperti Tontowi/Liliyana, Hendra/Ahsan sejauh ini juga telah mengoleksi satu gelar juara dunia, satu gelar level premier serta dua gelar superseries. Baru dipasangkan tahun lalu, keduanya kini menjadi salah satu ganda putra yang paling ditakuti dan nyaris tak terkalahkan. Apa yang diraih Hendra/Ahsan menjawab keraguan sejumlah pihak yang sempat menyangsikan keputusan kedua pemain ini untuk berpasangan, apalagi Hendra dinilai sudah tak muda lagi. Ternyata perpaduan permainan brilian Hendra di depan net dan hantaman smash yang dihujamkan Ahsan menjadi di senjata ampuh bagi pasangan ini. Grafik penampilan Hendra/Ahsan kian meningkat, mengawali tahun 2013, mereka naik podium juara di ajang Malaysia Open Superseries 2013 usai menaklukkan pasangan rangking satu dunia asal Korea, Lee Yong Dae/Ko Sung Hyun. Hendra/Ahsan juga membuat penonton Istora Senayan bersorak gembira ketika mereka mempersembahkan satu-satunya gelar juara bagi tuan rumah pada ajang Djarum Indonesia Open Superseries Premier 2013. Pasca gelar di kandang sendiri, seminggu kemudian Hendra/Ahsan kembali menggebrak dengan menjuarai ajang Singapore Open Superseries 2013. Puncaknya, pasangan ini meraih gelar juara dunia 2013 pada Agustus lalu. Selain dua pasangan ganda tersebut, pebulutangkis tunggal putra Tommy Sugiarto juga telah menorehkan prestasi yang cukup membanggakan. Di Singapore Open Superseries 2013, Tommy berhasil meraih gelar superseries pertama dalam karir bulu tangkisnya. Gelar ini juga menjadi gelar superseries tunggal putra pertama bagi Indonesia di tahun 2013. Pada ajang Djarum Indonesia Open Superseries Premier 2013 lalu, Tommy juga sukses menaklukkan peraih medali perunggu Olimpiade London 2012 asal China, Chen Long, setelah pada enam pertemuan sebelumnya Tommy selalu kalah. “Banyak kriteria untuk menentukan MVP. Tidak hanya dari segi prestasi tapi juga kontribusi, akan dinilai atlet ini bagaimana kebersamaannya, apakah dia kooperatif, dan sebagainya. Kami akan lihat hingga akhir tahun ini untuk menentukan siapa yang akan menjadi MVP. Kalau pemain ganda, sepertinya hadiahnya akan dibagi dua, karena sulit untuk membandingkan seorang pemain dengan rekannya, karena prestasi yang diraih adalah hasil bersama,” tambah Anton. “Ini adalah bentuk persaingan sehat agar kami terpacu untuk lebih berprestasi,” ujar Liliyana ketika ditanya soal pendapatnya. Siapakah yang akan menjadi MVP 2013? Apakah Tontowi/Liliyana, Hendra/Ahsan, atau Tommy? Ataukah akan muncul nama-nama baru? badmintonindonesia.org
Posted on: Thu, 05 Sep 2013 13:19:05 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015