Tips jitu untuk membersihkan kamar mandi 1. Pertama-tama - TopicsExpress



          

Tips jitu untuk membersihkan kamar mandi 1. Pertama-tama ciptakan suasana hati yang riang karena jika Anda riang, maka Anda akan terhindar dari rasa kesal dan malas ketika membersihkannya. Bisa juga sembari menyikat kamar mandi Anda mendengarkan musik favorit Anda atau sambil bernyanyi dan bersiul. Sebaiknya Anda tidak menggunakan MP3 karena ada kemungkuna akan jatuh dan terlepas. 2. Mulailah membersihkan dari bagian bak kamar mandi terlebih dahulu, dinding dan lantai dasar bak itu elemen terpenting sikat dengan Sikat Porselen kamar mandi, jika Anda hanya mengurasnya saja, itu sama saja membiarkan kotoran tetap menempel pada bak Anda. Hati-hati karena kotoran yang terus-terusan menempel pada bak kamar mandi akan menyebabkan TBC, gatal-gatal seta gangguan kulit jika dibiarkan menempel secara terus menerus. 3. Tahap selanjutnya adalah membersihkan bagian kloset. Siramkan aroma wewangian lantai pada seputaran kloset sebelum Anda menyikatnya sampai bersih dengan sikat kloset. Hal ini akan membantu Anda meringankan perasaan jijik dalam fikiran Anda 4. Selanjutnya Anda dapat mulai menyikati dinding kamar mandi. Umumnya bagian yang kotor adalah pada bagian bawah sampai setengah ke atas dinding kamar mandi. Sedangkan dinding bagian atas biasanya tidak kotor karena jarang terkena sabun dan air. Setelah Anda berikan cairan pembersih tadi, dan telah dibiarkan selama 15 menit, siram dinding perlahan dan mulai menyikati dinding dengan sabun mandi cair, disikat dengan Sikat Lantai Pad,Karena sabun sifatnya dapat mengikat lemak dan menyerap minyak maka dengan sabun cair akan semakin mudah membersihkan bagian yang sulit dibersihkan 5. Gunakan sikat gigi yang sudah tak terpakai untuk membersihkan bagian yang sangat sulit dibersihkan, seperti sudut kamar mandi, sela-sela bak, atau pojokan-pojokan. 6. Bersihkan kamar mandi Anda secara rutin misalnya setiap 3 hari 1x sehingga kamar mandi tidak terlalu kotor. Hal ini akan memudahkan Anda dalam membersihkannya. Semua sikat yang digunakan adalah rangkaian produk dari Scotch-Brite(TM) Indonesia karena terbukti ampuh membersihkan dengan sempurna.
Posted on: Thu, 28 Nov 2013 06:30:54 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015