Tren 2014 by BD+A Design Tren fashion sedang berjalan mencari - TopicsExpress



          

Tren 2014 by BD+A Design Tren fashion sedang berjalan mencari identitas dan akar budaya secara serentak di seluruh dunia. Proses ini berlangsung dengan revolusi yang kemudian melahirkan tren 2014 sebagai "Tradition Revolution" dengan empat tema: Demotic, Cardiomind, Sagacity, dan Asylum. 1. Demotic tema tren yang beranjak dari nuansa Afrika dengan warna-warna dan coraknya yang khas. Pengaplikasiannya di Indonesia bisa diidentikkan dengan Toraja, yang kental nuansa corak geometrisnya. Tema Demotic menawarkan desain yang bermain-main dengan pola-pola geometris, bentuknya urban tapi dibangun oleh elemen lokal atau budaya. Maka bisa dikatakan, unsur budaya sangat kental dengan bentuk yang struktural, monumental, dan berkekuatan lokal. Tema ini dibagi lagi dalam tiga subtema; yakni Totem (Desain lebih cenderung pada corak-corak geometris); Luxor (Design yang memberi kesan yang monumental dengan variasi bentuk panggul diperbesar); dan Indigen. 2. Cardiomind Inovasi dari dunia kesehatan dengan kecenderungan warna-warna bersih dan cerah. Ada tiga subtema di bagian ini, yakni Hitec Naval (unsur kelautan modern yang diolah sedemikian rupa & cenderung transparant look); Matrix (simpel dan ringan); dan Machina (warna-warna maskulin dan bahan dari kulit atau jaket) 3. Sagacity Fokus pada penggunaan warna-warna alam dan logam. Ada tiga subtema: Imperium (inspirasi dari kerajaan-kerajaan dunia, Imperium menawarkan desain yang elegan); Courteous (desain dengan siluet yang monumental, ber-layer, atau tertutup seperti kimono); dan Volcanize (terinspirasi proses pembaruan gunung merapi dengan pemanfaatan warna sedimen tanah). 4. Asylum Tema ini berkaitan dengan ekspresi seni untuk mewarnai kehidupan dengan warna-warna ekspresif, cerah. atau gelap, dan ada kesan kekanak-kanakan. Subtemanya adalah Artivist (menggunakan warna-warna cerah. Adaptasi chaos, atau saling tabrak motif ataupun warna); Kitsch Garden (inspirasi dari scrapbook dengan desain dengan warna dan motif bertumpuk); Kanvas (desain yg lebih ekspresif); dan Soul Repair (tema preservasi dari barang usang yang direparasi menjadi hal baru dengan warna-warna cerah).
Posted on: Thu, 05 Sep 2013 07:00:00 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015