Alfred Riedl Akui Diminta PSSI Kembali ke Timnas - TopicsExpress



          

Alfred Riedl Akui Diminta PSSI Kembali ke Timnas Indonesia Alfred Riedl tampaknya benar-benar akan kembali ke Timnas Indonesia. Pelatih asal Austria itu mengakui bahwa PSSI sudah memintanya untuk menukangi Timnas Indonesia senior lagi setelah Jacksen F. Tiago mengundurkan diri. Alfred Riedl sendiri meninggalkan Timnas Indonesia pada 2011 silam sesaat setelah terjadi konflik PSSI. Dijadwalkan, pelatih berusia 64 tahun itu memulai tugasnya sebagai pelatih tim Garuda pada Desember 2013 bulan depan. Alfred Riedl pun menyatakan siap mengambil-alih kendali kembali skuat yang pernah sangat dikenalnya itu. “Saya sudah dihubungi PSSI untuk posisi saya (sebagai pelatih Timnas Indonesia). Saya baru akan bekerja bersama timnas pada Desember 2013. Mungkin awal bulan depan akan ke Indonesia,” ujar Alfred Riedl belum lama ini. Alfred Riedl sendiri menilai kekuatan Timnas Indonesia saat ini cukup meningkat setelah ia tinggalkan. Pelatih yang pernah membesut tim nasional Austria, Vietnam, Palestina, dan Laos ini pun bertekad untuk membawa Indonesia ke ranking FIFA yang lebih baik. “Indonesia lebih berkembang sejak 2010 silam. Banyak pemain baru dan naturalisasi yang berkualitas saat ini. Kondisi itu mempermudah saya dalam misi membawa Indonesia ke peringkat yang lebih baik di FIFA,” tandas Alfred Riedl. Sepeninggal Alfred Riedl, kursi pelatih kepala Timnas Indonesia senior sering berganti-ganti, dari Wim Rijsbergern, Aji Santoso, Nil Maizar, Luis Manuel Blanco, Rahmad Darmawan, hingga Jacksen F. Tiago yang baru saja meletakkan jabatannya.
Posted on: Sun, 24 Nov 2013 11:00:26 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015