Bupati Sukabumi Buka Sosialisasi Kebijakan Teknis Kualifikasi - TopicsExpress



          

Bupati Sukabumi Buka Sosialisasi Kebijakan Teknis Kualifikasi Pelayanan Terpadu Satu Atap Sukabumi 11/9. Investasi atau penanaman modal sangat diperlukan oleh daerah dalam rangka mendorong percepatan pertumbuhan ekonomi, Menciptakan lapangan kerja, Meningkatkan pembangunan ekonomi berkelanjutan serta mewujudkan kesejahteraan masyarakat.demikian Dikatakan Bupati Sukabumi H.Sukmawijaya pada acara Sosialisasi kebijakan teknis kualifikasi pelayanan terpadu satu pintu di bidang penanaman modal (PTSP-PM), Bertempat Di hotel Pangrango Sukabumi,Selasa (11/09). Hadir pada kesempatan tersebut,Anggota Komisi VI DPR RI, Direktur Wilayah II Deputi Pengendalian Pelaksanaan Penanaman Modal (BKPM-RI), Perwakilan Kepala BKPPMD Propinsi Jawa Barat, Assisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan Kabupaten Sukabbumi, Para kepala OPD terkait Kabupten sukabumi dan Ketua organisasi Masyarakat Pengusaha (Kadin, HIPMI, APINDO, IWAPI) Kabupaten Sukabumi. Dikatakan pula oleh Bupati, sebagai Kabupaten terluas di pulau jawa dan bali dengan sumber daya alam yang beragam merupakan wilayah terbaik untuk tujuan Investasi. Dimana Kabupaten Sukabumi memberikan peluang terbaik untuk menciptakan pertumbuhan berkelanjutan serta mendatangkan hasil yang dapat diandalkan dan diharapkan. Hal ini terlihat dari perkembangan Investasi di Kabupaten Sukabumi menunjukan Realisasi yang meningkat setiap tahunnya dan tercatat di tahun 2013 pada Triwulan I dan Triwulan II atau sampai dengan semester I nilai realisasi Investasi mencapai Rp.2.031.455.341.467,- dengan menyerap tenaga kerja. 17.056 orang, dimana Jumlah perusahaan PMA serta PMDN adalah 568 perusahaan. Lebih lanjut dikatakan, Sasaran Investasi di Kabupaten Sukabumi diarahkan pada Kerja sama dengan Perusahaan nasional maupun Internasional serta lembaga keuangan Investasi yang mampu mengakselerasi pembangunan proyek-proyek Infrastruktur dan penggabungan industri jangka panjang dan Investasi yang mampu mengoptimalkan sumber daya lokal serta mendorong pemberdayaan masyarakan Sementara ketua panitia Doni Gumilang melaporkan, Kegiatan ini di ikuti oleh peserta sebanyak 60 orang yang terdiri dari instansi terkait Investasi dan perwakilan dari PMA/PMDN se Kabupaten sukabumi dengan tujuan untuk meningkatkan wawasan dan pemahaman tentang upaya peningkatan kualitas dalam penyelenggaraan PTSP di bidang penanaman modal serta merupakan salah satu implementasi dari upaya meningkatkan koordinasi pelakksanaan Investasi di Indonesia khususnya di kabupaten sukabumi. ...Humaskabsi@kfjbb
Posted on: Wed, 11 Sep 2013 18:10:04 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015