Harga 1 Kg Cabai Rawit = 1 Kg Daging Sapi Sampit (JM),_Sebagian - TopicsExpress



          

Harga 1 Kg Cabai Rawit = 1 Kg Daging Sapi Sampit (JM),_Sebagian besar harga komoditi mengalami kenaikan yang cukup tingg. Beberapa komoditi sudah bergerak naik sejak awal ramadhan hingga dua pekan menjelang ramadhan di sejumlah pasar tradisional di kota Sampit, kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim). Harga cukup tinggi terjadi pada daging sapi dan cabe rawit. Harga satu kilo cabe rawit bahkan sempat sejajar dengan harga satu kilo daging sapi. Meski hanya sesaat sempat menjadi popoler karena kenaikannya yang cukup tinggi mencapai 100 ribu, kini harga cabe rawit berangsur turun menjadi 70 ribu perkilonya, “Kenaikan harga juga terjadi pada bawang merah. Sebelumnya harga bawang merah perkilonya Rp35 ribu hingga 40 ribu per kilogram, kini menjadi Rp55 ribu per kilogram. Kalo bawang putih juga sedikit naik harganya dari Rp16 ribu jadi Rp20 ribu per kilogramnya,” kata Laila, salah seorang pedagang sayur di Pasar Ikan Mentaya (PIM), Minggu (28/07). Menurut Laila, kenaikan harga juga terjadi pada harga sayur mayur seperti bayam, sawi, kangkung, pucuk katuk, dan lainnya. “Rata-rata naik 1000 rupiah, bahkan dalam sepekan kenaikannya seribu hingga 3 ribu rupiah perikat. Seperti kacang panjang dari Rp6 ribu jadi Rp8 ribu perikat, terong 6 ribu jadi 8 ribu perkilo, wortel dari 14 ribu jadi 18 ribu perkilo dan wortel super 24 ribu perkilo,” terangnya. Bahkan, lanjut Laila, harga tomat yang biasa dijual Rp12 ribu sekarang menjadi Rp18 ribu perkilo. Sedangkan untuk harga kentang dari Rp12 ribu menjadi Rp13 ribu hingga Rp15 ribu rupiah perkilo. Laila menambahkan, kenaikan harga ini selain pengaruh dari kenaikan harga BBM hingga naiknya biaya transportasi, juga sudah menjadi trend tahunan setiap memasuki bulan ramadhan. meski jadwal kedatangan kapal maupun jalur transportasi dipelabuhan Sampit cukup lancar, namun sebagian barang dagangannya didatangkan melalui pelabuhan kumai, Pangkalan Bun, Kotawaringin Barat (Kobar). Sementara itu, Yogi, salah seorang pedagang di Pusat Perbelanjaan Mentaya (PPM) Sampit, mengatakan, kenaikan harga juga terjadi pada beberapa bumbu dapur dan minyak goreng curah maupun kemasan yang mengalami sedikit kenaikan, yakni Rp500 dari harga sebelumnya. “Telur ayam ras naik seribu rupiah persap dari Rp38 ribu jadi Rp39 ribu persap. Telur itik naik dari Rp2 ribu menjadi Rp2.400 perbutir atau dari Rp60 ribu menjadi Rp72 ribu persap,” katanya. Yogi menerangkan, untuk ayam kampung sekarang dijual Rp70 ribu perkilo, ayam potong atau ayam broiler yang sebelumnya Rp24 ribu hingga Rp26 ribu, sekarang dijual Rp28 ribu hingga Rp30 ribu perkilo. “Harga daging sapi hingga saat ini juga masih tinggi, yakni berkisar Rp100 ribua hingga Rp 110 ribu perkilo dari harga normalnya antara 75 hingga 80 ribu rupiah perkilo. Sedangkan untuk beras harganya sementara ini cukup stabil antara 8500 hingga 11 ribu rupiah perkilo tergantung merk dan kualitasnya,” paparnya. Meski beberapa harga komoditas mengalami kenaikan, tidak menutup kemungkinan fluktuasi harga akan kembali terjadi menjelang lebaran nantin. Namun demikian suasana jual beli di pasar ikan mentaya maupun di pusat perbelanjaan mentaya tetap ramai dipadati pembeli. (JM)
Posted on: Sun, 28 Jul 2013 22:22:40 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015