Harga Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi resmi naik dengan harga - TopicsExpress



          

Harga Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi resmi naik dengan harga baru Rp6.500 per liter untuk premium dan Rp5.500 per liter untuk solar per hari ini, Sabtu 22 Juni 2013. Pengamat ekonomi Faisal Basri mengatakan, kenaikan harga BBM ini suatu keharusan. "Sudah tidak ada pilihan lain, tidak benar kenaikan BBM untuk macam- macam. Ini kenaikan untuk mencegah defisit kita menggelembung agar tidak mencapai 3 persen," ungkap Faisal dalam acara Polemik Sindo Trijaya dengan tema “BBM Naik, Siapa Tercekik” di Warung Daun, Cikini, Jakarta, Sabtu (22/6/2013). Faisal menjelaskan, sebenarnya kenaikan harga BBM subsidi menjadi hal yang bisa dimaklumi apabila para pejabat ini tidak melakukan korupsi. Dia mencontohkan, di Brasil, negara yang saat ini tengah kacau karena pimpinan negaranya banyak yang korupsi tanpa memikirkan rakyat kecil. "Kita lihat di Brasil, ada demo warga karena kenaikan harga (BBM) dan harga tarif angkutan umum. Lebih banyak korupsi dan negaranya lebih menganggarkan dananya untuk sepak bola," jelasnya. "Tidak berbeda jauh di sini, di sini bisa saja dinaikkan BBM dua kali lipat kalau enggak ada korupsi, (tidak ada) pejabat yang jalan- jalan terus, dan menghamburkan uang," sambungnya. (wdi)
Posted on: Sat, 22 Jun 2013 04:07:11 +0000

Trending Topics



1

Recently Viewed Topics




© 2015