JAKARTA- Jaksa Penuntut Umum dari Komisi Pemberantasan - TopicsExpress



          

JAKARTA- Jaksa Penuntut Umum dari Komisi Pemberantasan Korupsi mengungkap Partai Keadilan Sejahtera (KPK) menargetkan mampu menghimpun dana senilai Rp2 triliun untuk bertarung di Pemilihan Umum 2014. PKS membidik proyek di tiga kementerian yang dipimpin kader PKS. Jaksa Rini Triningsih menyatakan, target uang itu muncul dalam rapat konsolidasi Majelis Syuro PKS. Rini menyatakan saksi Yudi Setiawan memaparkan, cara mendapatkan dana Rp2 triliun buat kebutuhan konstituen PKS pada Pemilu 2014. "Dalam pertemuan itu, Yudi Setiawan memaparkan prediksi pemenuhan kebutuhan uang dari tiga kementerian yakni Kementerian Pertanian Rp1 triliun, Kementerian Sosial Rp500 miliar, serta Kemen Komunikasi dan Informatika Rp500 miliar," kata Jaksa Rini saat membacakan berkas dakwaan Luthfi Hasan Ishaaq, di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi, Jakarta, Senin (24/6). Dalam kesaksiannya, tambah Rini, Yudi menyatakan duit bejibun itu bisa didapat dari tiga kementerian tersebut. Dia mengatakan, Ahmad Fathanah adalah orang yang mengawal proyek- proyek itu dibantu Yudi Setiawan. "Ahmad zaki juga membantu terdakwa menjalankan proyek di Kementerian Pertanian," ujar Jaksa Rini. Menurut Jaksa Rini, Zaki dan Fathanah memiliki akses ke pejabat-pejabat di Kementerian Pertanian, dan memiliki pengaruh buat memutasi dan mendesak penerbitan permohonan kuota impor daging sapi. Luthfi didakwa menerima suap Rp1,3 miliar dari Rp40 miliar yang dijanjikan PT Indoguna Utama terkait pengurusan rekomendasi penambahan kuota impor daging sapi di Kementerian Pertanian. Rp 1,3 miliar itu berasal dari Direktur Utama PT Indoguna Utama Maria Elizabeth Liman yang diserahkan melalui Direktur PT Indoguna Utama, Arya Abdi Effendy dan Juard Effendi. Padahal, patut diduga pemberian uang itu bertentangan dengan jabatan Luthfi sebagai anggota DPR periode 2009-2014. Luthfi diduga hendak mempengaruhi pejabat di Kementerian Pertanian terkait permohonan penambahan kuota impor daging sapi pada 2013 yang diajukan Grup PT Indoguna Utama.
Posted on: Mon, 24 Jun 2013 08:48:54 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015