JAKARTA – Arsenal terus menunjukkan kualitasnya sebagai salah - TopicsExpress



          

JAKARTA – Arsenal terus menunjukkan kualitasnya sebagai salah satu penantang serius gelar juara Premier League musim ini. Hal tersebut ditunjukkan dengan konsistensi Meriam London meraih hasil maksimal. Sempat dicemooh lantaran kalah pada laga pembuka melawan Aston Villa, Arsenal langsung bangkit dan menjawab kritikan tersebut dengan tidak terkalahkan di sembilan laga berikutnya. Teranyar, skuad arahan Arsene Wenger membuktikan kapasitasnya dengan menekuk salah satu pesaing kuat merebut gelar juara musim ini, Liverpool. Tanding di Emirates Stadium dalam laga perebutan puncak klasemen, The Gunners menang 2-0. Kemenangan ini praktis mengantar Arsenal kian nyaman di puncak klasemen dengan 25 poin, atau unggul lima angka dari Chelsea, Liverpool dan Tottenham yang sama-sama mengemas 20 poin. Di pertandingan lain, Chelsea gagal mendekati perolehan poin Arsenal lantaran secara mengejutkan kalah 0-2 dari Newcastle United. Dengan koleksi 20 poin, The Blues nangkring di urutan dua. Klub London lainnya, Tottenham Hotspur juga gagal meraih kemenangan pada game week ke 11 kali ini. Spurs yang bertandang ke markas tim kuda hitam, Everton dipaksa bermain imbang 0-0. Sama seperti Chelsea, Spurs juga mengoleksi 20 poin dan berada di urutan empat. Dari kota Manchester, dua tim sekota Manchester United dan City kompak meraih kemenangan. United menang 3-1 atas Fulham, sedangkan City berpesta tujuh gol tanpa balas ke gawang Norwich City. Dengan hasil ini, City berhasil mengikis selisih poinnya dengan penghuni empat besar. Skuad arahan Manuel Pellegrini mengoleksi 19 poin, atau terpaut satu poin dari Tottenham, Liverpool dan Chelsea yang berurutan menempati posisi empat, tiga dan dua dengan koleksi 20 poin. Sedangkan United, meski meraih kemenangan, namun mereka belum beranjak dari posisi delapan klasemen sementara. Mengoleksi 17 poin, tim besutan David Moyes masih tertinggal delapan angka dari Arsenal di puncak klasemen. Terakhir, laga derby Wales yang mempertemukan Cardiff City dengan Swansea City berlangsung sangat ketat. Dua tim yang sama-sama bukan berasal dari Inggris ini memainkan permainan menyerang, di mana Cardiff menang 1-0. Hasil lengkap Game Week 10 Premier League: Newcastle United 2 – 0 Chelsea Fulham 1 – 3 Manchester United Hull City 1 – 0 Sunderland Manchester City 7 – 0 Norwich City Stoke City 1 – 1 Southampton West Bromwich Albion 2 – 0 Crystal Palace West Ham United 0 – 0 Aston Villa Arsenal 2 – 0 Liverpool Everton 0 – 0 Tottenham Hotspur Cardiff City 1 – 0 Swansea City(acf)
Posted on: Fri, 08 Nov 2013 06:11:15 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015