Jakmania Kebingungan Cari Dana Ganti Rugi Persib Kelompok - TopicsExpress



          

Jakmania Kebingungan Cari Dana Ganti Rugi Persib Kelompok suporter Persija Jakarta atau yang dikenal dengan The Jakmania kelimpungan dalam mencari dana untuk mengganti kerusakan enam unit bus yang dilempari batu oleh Viking, kelompok suporter Persib Bandung, pada 29 Agustus 2013. Ketua Umum The Jakmania, Lariko Rangga Mone, berharap Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Roy Suryo dan PSSI ikut membantu biaya kerusakan bus tersebut yang mencapai Rp 71 juta. "Kami mengharapkan pengertian semua pihak, termasuk PSSI, Menpora, dan Pemprov DKI. Ini risiko yang harus kami alami, karena mendukung Persija yang tidak diizinkan main di Jakarta,"kata Lariko kepada Berita Kota Super Ball, Rabu (25/9). Lariko juga meminta pertanggungjawa ban Menpora yang mengizinkan suporter Persib hadir di Stadion Maguwoharjo, Sleman, pada akhir bulan lalu. Persija terpaksa menggelar duel kontra Persib di stadion itu akibat tidak keluarnya izin menggelar pertandingan di Jakarta. "Kami minta pengertian Menpora. Beliau jangan lepas tangan terhadap kasus ini. Masa Piala Menpora bisa berjalan, tetapi tidak mau ikut membantu musibah yang dialami suporter Persija,"ujar Lariko. Hingga kini, The Jakmania baru membayar uang muka ganti rugi kepada pemilik bus sebesar Rp 7 juta. "Kami tidak minta dibantu seluruhnya. Hanya mengharapkan pengertian Menpora,"ujar Lariko. #foelz_gaspooll
Posted on: Thu, 26 Sep 2013 07:13:17 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015