”Lahir di pusat negara Afrika, Gabon, dengan orangtua yang - TopicsExpress



          

”Lahir di pusat negara Afrika, Gabon, dengan orangtua yang berasal dari Swiss, misionaris Jacques Vernaud mengatakan ia baru berusia 20 tahun ketika pertama kali dipanggil Tuhan untuk menjadi misionaris di Afrika. “Dan saya menghabiskan waktu selama bertahun-tahun untuk berjalan kaki sepanjang ratusan mil melewati hutan besar, hutan hujan, untuk mencapai beberapa desa terpencil, desa-desa kecil yang hanya dihuni 20-30 orang,” kenang Vernaud. “Pada hari-hari itu saya tidak pernah berkhotbah dalam jemaat yang besar.” Lima puluh tujuh tahun kemudian, ia memimpin salah satu gereja terbesar di Republik Demokrasi Kongo. Vernaud memiliki 60 gereja lain di seluruh negeri. Pada tahun 1900 ada 7 juta orang Kristen di sub-Sahara Afrika. Jumlah tersebut secara mengejutkan meningkat 70 kali sampai hari ini menjadi 470 juta. Orang Kristen terhitung 60 persen dari penduduk Afrika. Di tengah hantaman kemiskinan, kelaparan, penyakit dan kelaparan yang harus dihadapi jutaan orang Afrika setiap hari, para peneliti menemukan bahwa mereka yang tinggal di Afrika memiliki tingkat pandangan optimis paling tinggi di dunia. Orang yang tinggal di bagian selatan Gurun Sahara dan terus memanjang ke ujung Afrika sedang mencari Allah sebagaimana tidak dilakukan wilayah manapun di dunia ini, termasuk Eropa dan Amerika Serikat. Kemiskinan, kelaparan, penyakit dan kelaparan yang harus dihadapi jutaan orang Afrika setiap hari justru membuat Api Roh Kudus bergerak sehingga banyak orang mencari Allah.
Posted on: Mon, 23 Sep 2013 09:54:12 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015