Parade Debutan Liga Primer Inggris Berikut sepuluh kilasan - TopicsExpress



          

Parade Debutan Liga Primer Inggris Berikut sepuluh kilasan penampilan debut pemain, manajer, maupun tim, yang diseleksi sepanjang pekan perdana Liga Primer dirangkum oleh redaksi Goal Indonesia: SIMON MIGNOLET (LIVERPOOL) Kiper baru Liverpool asal Belgia ini melakukan penyelamatan penalti penting untuk mengamankan kemenangan 1-0 atas Stoke City pada pertandingan pembuka liga, Sabtu (17/8). Dengan jitu Mignolet menjatuhkan diri ke sebelah kanan untuk menepis eksekusi Jonathan Walters. Tidak heran jika Daniel Sturridge, yang mencetak gol kemenangan, memuji penampilan Mignolet, "Dia yang membuat kami menang, bukan saya." RICKY VAN WOLFSWINKEL (NORWICH CITY) Van Wolfswinkel merupakan pemain termahal yang pernah dibeli Norwich sepanjang sejarah. Pada pertandingan melawan Everton, dia tampak kesepian di lini depan dan jarang terlibat dalam permainan. Namun, dalam 12 sentuhan yang dibuatnya sepanjang pertandingan, Van Wolfswinkel sukses menyarangkan gol yang mengamankan satu poin untuk Norwich. "Jika Anda seorang striker dan hanya punya sangat sedikit peluang dan mampu memanfaatkannya, kemampuan Anda pun teruji," puji manajer lawan, Roberto Martinez. "Mencetak gol saat debut untuk klub baru merupakan hal penting bagi seorang striker." ANTONIO LUNA (ASTON VILLA) Di awal pertandingan, Luna tampak seperti pemain yang lebih suka mengandalkan kekuatan fisik saat bermain. Terbukti dengan kartu kuning yang didapatnya di akhir babak pertama setelah bertabrakan dengan Alex Oxlade-Chamberlain. Kehandalan Luna baru terbukti setelah tak kenal lelah membantu pertahanan maupun serangan tim. Hingga akhirnya pada menit ke-85 Luna memanfaatkan serangan balik untuk memastikan kemenangan Aston Villa 3-1 atas Arsenal. DEJAN LOVREN (SOUTHAMPTON) Lovren melakukan tekel penyelamatan penting atas peluang yang menghampiri Nicolas Anelka pada menit ke-65 pertandingan melawan West Bromwich Albion. Usai kemenangan 1-0, Lovren memuji dukungan fans Soton sebagai "pemain ke-12 di dalam tim" dan tak ayal pujian fans pun menghampiri bek Kroasia 24 tahun ini. Mungkin terlalu dini, tetapi Lovren sudah dianggap sebagai salah satu transfer berhasil oleh para suporter The Saints. MAARTEN STEKELENBURG (FULHAM) Ada pemain debutan yang tampil gemilang dengan mencetak gol atau melakukan penyelamatan, tapi debut Stekelenburg diselimuti nuansa kelabu. Awalnya kiper Belanda ini tampil gemilang menghadapi Sunderland. Dengan tangkas Stekelenburg mengamankan gawang Fulham, seperti pada peluang Emanuele Giaccherini di babak pertama. Sayangnya, Stekelenburg harus keluar lapangan lebih cepat pada menit ke-76 akibat cedera bahu saat merebut bola dari kejaran Jozy Altidore. Fulham kini harus menanti kabar baik dari ruang medis. WILFRIED BONY (SWANSEA CITY) Salah satu penyesalan Michael Laudrup barangkali adalah tidak memainkan Wilfried Bony sejak awal pertandingan melawan Manchester United. Swansea City ditumpas tamunya 4-1 dan satu-satunya gol balasan dicetak Bony yang baru menginjak lapangan di babak kedua. Sepanjang 45 menit, Bony melepas empat tembakan ke gawang United yang dijaga David De Gea. Jumlah yang sama dikumpulkan Michu yang bermain penuh. Tidak ada alasan lagi menyimpan Bony di laga-laga berikutnya. DAVID MOYES (MANCHESTER UNITED) Awalnya diragukan dan setelah kemenangan telak 4-1 di markas Swansea, fans United mulai mempercayai kemampuan Moyes di bangku manajer. Taktik 4-3-3 yang diterapkan Moyes berjalan mulus. Swansea memang sempat merepotkan, tetapi kehandalan Robin van Persie dan Danny Welbeck memberikan kemenangan debut di Liga Primer bagi Moyes. ROBERTO SOLDADO (TOTTENHAM HOTSPUR) Datang dengan pembelian mahal dari Valencia, Soldado mempersembahkan satu-satunya gol kemenangan ketika Tottenham Hotspur, minus Gareth Bale, mengalahkan Crystal Palace, Minggu lalu. Soldado dinilai memberikan pengalaman dan kemampuan yang dibutuhkan Spurs selama ini, yaitu seorang striker "berkapasitas Eropa" yang dapat memberikan timnya prestasi setinggi mungkin. Bisa saja itu terwujud musim ini. MANUEL PELLEGRINI (MANCHESTER CITY) Anda menganggap debut Moyes bersama United paling gemilang pada pekan pertama Liga Primer? Tunggu dulu. Seakan tak mau kalah, Pellegrini menjadi manajer paling sukses pekan ini berkat kemenangan telak Manchester City empat gol tanpa balas atas Newcastle United. Seperti dibeberkan Michael Cox, permainan City lebih bertaji dengan sayap yang ikut bergerak ke tengah. Dengan hasil ini Pellegrini membuktikan City pantas bersaing sebagai favorit juara liga musim ini. CARDIFF CITY, CRYSTAL PALACE, HULL CITY Tiga tim, nol poin, dan rekor gol 0-5. Tidak ada dari tim promosi musim ini yang mampu meraih kemenangan atau bahkan mencetak gol pada pekan pembuka! Hasil yang dituai Cardiff, Palace, dan Hull tidak memberikan kapasitas yang cukup kalau mereka mampu bertahan lama di divisi teratas kompetisi sepakbola Inggris. Tidak heran jika bursa taruhan menempatkan tiga klub itu sebagai unggulan terdegradasi musim ini. Musim masih panjang, tentu saja, dan banyak kesempatan bagi ketiganya untuk berbenah. UL
Posted on: Wed, 21 Aug 2013 11:16:09 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015