Pengambilan Sertifikat Kelulusan & Sending Berkas 13 Juli 2013 - TopicsExpress



          

Pengambilan Sertifikat Kelulusan & Sending Berkas 13 Juli 2013 pukul 12:19 Pengambilan Sertifikat Kelulusan (Sertifikat EPS TOPIK) ------------------------------------------------------------------------------ Jadwal pengambilan sertifikat kelulusan biasanya sebulan setelah pengumuman hasil kelulusan. Tempat adalah di BP3TKI di kota dimana anda ikut ujian. Kecuali Jakarta dialihkan ke gedung KITCC Ciracas. Misal jika anda orang luar Solo dan ujian di Solo (UNS), maka anda harus ambil sertifikat di BP3TKI Semarang. Lokasi silakan klik facebook/notes/sharing-eps-topik-yuk/denah-beberapa-bp3tki/530730200325846. Syarat pengambilan biasanya: Datang sendiri tidak boleh diwakilkan. Bawa kartu ujian dan fotokopi 2 lembar. Bawa KTP/Paspor yang digunakan saat mendaftar ujian, dan fotokopi 1 lembar. Bawa pasphoto 3x4 sebanyak 2 lembar (photo saat mendaftar). Bawa akte kelahiran/KK/Ijasah asli (salah satu saja) untuk ditunjukkan. Saat pengambilan anda akan melakukan antrian panjang. Dan kadang dilakukan sidik jari (hanya formalitas). Selain sertifikat kelulusan, anda juga mendapat formulir lamaran (putih, hijau, kuning), serta stopmap untuk sending berkas selanjutnya (apa saja yang harus disending tertulis di stopmap). Semua gratis, kecuali stopmap mungkin bayar biaya ganti stopmap. Penting! Cek data yang tertulis di sertifikat kelulusan secara teliti. Jika ada sedikit saja kekeliruan maka segera urus disini juga, maka biasanya akan dilayani. Jika anda dipersulit/belum membuat SKCK Polda ataupun Paspor, maka mintalah juga surat rekomendasi untuk pembuatan SKCK atau Paspor di BP3TKI ini. Untuk surat rekomendasi mungkin diminta: fotokopi KTP, fotokopi Kartu ujian, fotokopi Sertifikat kelulusan. Selanjutnya untuk mudahnya pembuatanpaspor silakan klik … . Sending Berkas ---------------------- Proses selanjutnya adalah sending berkas, yaitu mengirim semua berkas ke BNP2TKI (selanjutnya urusan BNP2TKI yang akan mengirim ke HRD Korea). Batas waktu biasanya 1 bulan setelah sertifikat diambil berkas harus sampai BNP2TKI. Lebih dari batas waktu tetap dilayani tapi biasanya proses akan lambat dan anda rugi sendiri. Ingat! Lebih cepat lebih baik. Biaya sending berkas adalah hanya biaya kirim lewat pos. Dan jika anda ikut skill test, jangan mengirim berkas setelah skill test (karena ini tidak terkait langsung). Berkas yang harus dipersiapkan: Photo 3x4 sebanyak 2 lembar (sebaiknya gunakan photo ketika mendaftar). Fotokopi KTP 1 lembar (sebaiknya bolak-balik potong kecil, masih berlaku dan sama seperti ketika mendaftar, tidak usah diligalisir, hasil fotokopian jelas). Formulir lamaran asli yang warna putih (harus diisi dengan LENGKAP dan jelas, tempel photo 3x4, tempel fotokopi paspor, tempel materai 6000, dan tanda tangani). Fotokopi KK 1 lembar (tidak diligalisir, tidak ditandatangani kepala keluarga tidak masalah). Fotokopi ijasah terakhir 1 lembar (minimal SMP, yang digunakan ketika mendaftar, diligalisir cap basah). Fotokopi sertifikat kelulusan 1 lembar (sebaiknya hasil fotokopian harus jelas). Fotokopi SKCK Polda 1 lembar (harus diligalisir, masa berlaku masih panjang). Surat asli keterangan medikal (masa berlaku masih panjang, hasil medikal adalah setelah kelulusan, tidak boleh sebelum kelulusan, hasil tes kuping maupun rontsen tidak usah disertakan). Surat asli ijin keluarga bermaterai 6000 dan berstempel kelurahan/kepala desa. Fotokopi kartu kuning (AK1) yang diligalisir 1 lembar. Fotokopi paspor warna 1 lembar (untuk semua fotokopi paspor sebaiknya harus jelas, maka scan dan print warna, masa berlaku 1 tahun lebih). Semua berkas disusun sesuai aturan tersebut (lihat pada stopmap), dimasukkan stopmap khusus yang sudah didapat saat ambil sertifikat. Pada sampul stopmap isi data anda sesuai yang diminta/tertulis di stopmap. Jika tidak ada maka tulis: EPS TOPIK 2013 SEKTOR MANUFAKTUR (contoh jika anda manufaktur) Nama: Tempat/tanggal lahir: Alamat: (lengkap) No. HP: Kode pos: Lalu stopmap dimasukan ke amplop coklat. Pada amplop coklat bisa ditulis seperti di atas, dan dikirim ke: Kepada: PO BOX 4451 JKTM 12700 Ingat, kirim lewat pos, jangan lewat TIKI/JNE. Dan simpanlah bukti kirim jika sewaktu-waktu butuh. Dikirim sesuai batas waktu yang diminta. Formulir lamaran warna kuning dan hijau simpan, karena nanti berguna (kuning tidak perlu dikembalikan ke BP3TKI dan hijau untuk prelim nanti). Karena formulir ini hanya satu, maka kopilah untuk latihan mengisi. Petunjuk pengisian formulir lamaran silakan klik … . Selanjutnya pantau terus bnp2tki.go.id atau eps.go.kr (berkas harus muncul sending dan tidak dikembalikan/disuruh kirim kembali). Bekerja ke Korea adalah proses melamar dan butuh kesabaran. Data akan dicek seteliti mungkin oleh HRD Korea, dan tidak ada jaminan orang yang sudah sending data/berkas dapat bekerja di Korea. Apalagi yang ikut paket oknum. Jadi sebelum dikirim, teliti berkas anda. Semua data (khususnya nama dan tanggal lahir) pada berkas harus terkait dan sinkron/sama (kususnya sertifikat, paspor, formulir lamaran). Jika tidak, maka berkas anda akan dikembalikan dan disuruh kirim kembali (anda rugi waktu dan proses selanjutnya bisa fatal). Berikut adalah beberapa hal yang menyebabkan berkas dikembalikan (sepele tapi bikin gawe, sampai 864 orang): Photo pada Sertifikat EPS-TOPIK berbeda dengan saat mendaftar. Nama berbeda - Paspor, Form Lamaran, Data EPS harusmenjadi nama semua sama. Formulir Lamaran, SKCK, Medical, Ijin Keluarga tidakboleh FC, Passpor gelap. Formulir Lamaran belum ditandatangani. Formulir Lamaran pemilihan daerah kerja belum diisi. Ijasah tidak dilegalisir. Personal Data berbeda dengan EPS-TOPIK, tanggal lahir 1989-05-04. Personal Data berbeda dengan EPS-TOPIK, 0122011P10030622 bernama ZAENAL ARIFIN. Personal Data berbeda dengan EPS-TOPIK, 0122011p10035552 kelahiran 1991-12-14. Personal Data berbeda dengan EPS-TOPIK, nama (Abd. Gaffar - Abdul Gaffar). Personal Data berbeda dengan EPS-TOPIK, nama (Eko Bambang Aristianto.St - Eko Bambang Aristianto). Personal Data berbeda dengan EPS-TOPIK, nama (Eko Prayogo - Eko Prayogo Bn Ismail Madngali). Personal Data berbeda dengan EPS-TOPIK, tanggal lahir berbeda dengan Paspor dan MRP Zone. Personal Data berbeda dengan EPS-TOPIK, nama-kelahiran-photo berbeda dengan Paspor. Nama berbeda, buat lagi paspor atas nama Rasmono B Durma Passport Copy, tidak jelas pada bagian photo. Passport Copy, nomor Paspor beda (A3436816 - A3436726). Passport Copy, masa berlaku Paspor beda (2015-09-27 - 2017-07-27). Passport Copy, Paspor Mati. Passport Copy, masa berlaku kurang dari 6 bulan perlu diperpanjang. Passport Copy, masa berlaku kurang dari 1 tahun. Lainnya, cek kembali tanggal hasil medikal 2012-02-04 (harus setelah kelulusan). Tinggi 145 cm. Tinggi 147 cm. Berat 99 kg. Berat 40 kg. Beda gender (jenis kelamin). Lainnya, tidak ada alamat. Lainnya, tidak nomor telepon. Dan ini bukti berkas dikembalikan (EPS TOPIK PBT 2012): bnp2tki.go.id/informasi-ke-korea-mainmenu-227/7586-kekurangan-kelengkapan-berkas-22112012-no-001-864.html Lampiran 1 : bnp2tki.go.id/informasi-ke-korea-mainmenu-227/7587-lamp-1-kekurangan-kelengkapan-berkas-22112012-001-200.html Lampiran 2 : bnp2tki.go.id/informasi-ke-korea-mainmenu-227/7588-lamp-2-kekurangan-kelengkapan-berkas-22112012-201-400.html Lampiran 3 : bnp2tki.go.id/informasi-ke-korea-mainmenu-227/7589-lamp-3-kekurangan-kelengkapan-berkas-22112012-401-600.html Lampiran 4 : bnp2tki.go.id/informasi-ke-korea-mainmenu-227/7590-lamp-4-kekurangan-kelengkapan-berkas-22112012-601-800.html Lampiran 5 : bnp2tki.go.id/informasi-ke-korea-mainmenu-227/7591-lamp-5-kekurangan-kelengkapan-berkas-22112012-801-864.html Semoga catatan ini bermanfaat, info resminya lihat di situs bnp jika ada. Dan semoga anda semua cepat mendapat pekerjaan di Korea.Amin.
Posted on: Sat, 13 Jul 2013 08:19:21 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015