• Rahasia China Merajai Bulutangkis dan Punya Banyak Pemain - TopicsExpress



          

• Rahasia China Merajai Bulutangkis dan Punya Banyak Pemain Berbakat • GSN - China punya banyak pemain-pemain Bulutangkis yang mampu menjadi juara dunia sekaligus juara olimpiade,itu tak diragukan lagi. Dibalik banyak berita miring mengenai banyaknya hal-hal yang tidak sportif yang mereka lakukan, namun kita patut akui jika memang mereka selangkah di atas negara-negara lain seperti Indonesia, Korea, Denmark, Malaysia dan juga Jepang dalam urusan pembinaan bibit baru, porsi latihan dan fokus pengembangan atlet. Tidak cuma di Bulutangkis namun hampir di semua cabang olahraga kita bisa melihat China punya wakil yang kompeten untuk menyaingi negara negara seperti Amerika, Rusia dan Inggris yang punya kebiasaan menguasai Olimpiade. Apa yang dilakukan China untuk mendapatkan para juara-juara dunia di cabang bulutangkis pada khususnya dan semua cabang olahraga pada umumnya?. Xie Zhuhua yang merupakan pelatih dari Ratchanok Intanon yang berasal dari China mengungkapkan bahwa rahasia besar China bisa mendapatkan banyak pemain-pemain bulutangkis pada khususnya dan atlet yang handal di semua cabang olahraga pada umumnya adalah Fokus pada satu bidang. Di China, setelah induk organisasi melakukan perekrutan terhadap seorang atlet yang berpotensi maka atlet-atlet itu akan dibina dengan standard fokus yang tinggi. Atlet-atlet ini hanya akan fokus menjadi atlet dan tidak bersekolah. Tujuan utama mereka kedepan adalah menjadi juara dunia. Xie Zhuhua mengungkapkan bahwa pemain-pemain China menekuni sebuah olahraga untuk menjadi no.1 di dunia sehingga ini sangat amat membuat stress mereka. Sistem kepelatihan ini sangat berbeda dengan yang diterapkan di berbagai negara di luar China di mana seorang atlet sembari menekuni kegiatannya sebagai atlet ia masih bisa fokus memikirkan pendidikan dengan bersekolah dll. Sistem kepelatihan diberbagai negara di luar China lebih familiar dan bekerja seperti dengan keluarga sendiri. Target-target ditetapkan sesuai dengan kemampuan individu masing-masing pemain. Rahasia fokus China ini juga dibeberkan oleh seorang atlet Loncat Indah asal Inggris yaitu Tom Daley. Tom Daley yang gagal merebut gelarnya di Kejuaraan Dunia Loncat Indah di China tahun 2012 mengungkapkan bahwa sulit bagi ia menandingi lawannya yang berasal dari China yaitu Qiu Bo dan Wu Dongliang. Menurut peloncat Indah termuda yang pernah memenangkan gelar Kejuaraan Dunia ini, atlet-atlet China memiliki porsi latihan yang lebih teratur dan terstandar karena mereka tidak bersekolah dan menghabiskan waktunya dalam 7 hari seminggu hanya untuk berlatih. Sedangkan ia sendiri harus membagi jadwal latihannya dengan sekolah, pekerjaan rumah dll. Fokus pada satu bidang ini juga yang membuat atlet kawakan dan sangat dicintai masyarakat Indonesia seperti Liliyana natsir bisa berprestasi maksimal. Menurut pengakuannya saat diundang di Hitam Putih, Butet mengatakan bahwa ia harus memilih untuk fokus bersekolah agar dapat mengejar target dan mimpinya menjadi seorang juara dunia. Bagaimana dengan Indonesia?? silahkan dijawab dalam hati... Source: Always Badminton
Posted on: Mon, 26 Aug 2013 07:03:25 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015