Supardi Anggap Sorakan Penonton Sebagai Cobaan Iman] Tim - TopicsExpress



          

Supardi Anggap Sorakan Penonton Sebagai Cobaan Iman] Tim nasional Indonesia sukses meraih kemenangan dalam sebuah partai eksebisi menghadapi ASEAN All Stars dengan skor 1-0 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu (11/5) malam. Gol tunggal Indonesia dihasilkan oleh Talouhu Abdul Musafry yang sundulannya salah diantisipasi oleh pemain ASEAN All Stars, Safiq bin Rahim. Bagi bek kanan Indonesia yang juga bermain untuk Persib Supardi Nasir, dirinya mengaku sudah tampil maksimal guna mengantarkan kemenangan bagi negaranya. “Aku sudah memberikan yang terbaik, aku ga bisa nilai permainanku sendiri. Hanya itu, perkara bagus atau engga yang penting udah berikan semaksimal mungkin,” katanya saat diwawancara di Mess Persib, Senin (12/5). Supardi yang dalam laga itu bermain di 45 menit awal, seperti pemain Persib lainnya kerap mendapat sorakan dari penonton yang mayoritas pendukung setia Persija Jakarta. Meski begitu, Supardi mengaku sama sekali tidak terpengaruh oleh ejekan para suporter dari negara sendiri. Bagi mantan pemain Sriwijaya FC ini, sorakan dari penonton adalah sebuah hal yang biasa. “Ya itulah cobaan iman buat kita sendiri. Yang seperti itu kan kalo sudah biasa, ya biasa aja. Aku sebelum ini pernah mendapat kejadian yang sama, ada beberapa orang yang menyoraki dan malah aku (balas) berikan applause (tepuk tangan),” sambungnya. Meski mengaku tidak terpengaruh, Supardi tetap menyayangkan tindakan oknum supporter Indonesia tersebut. Karena baginya momen membela tim nasional adalah saat untuk menyatukan bangsa. Terlebih sorakan penonton ini berawal dari perseteruan 2 kelompok supporter yang dikenal kerap berseteru yaitu Viking dan Jakmania, yang tidak lain adalah kelompok suporter pendukung Persib dan Persija. “Sangat disayangkan mestinya mereka bisa memilah. Ini kan sebenarnya berawal dari klub yaitu Viking dan The Jak. Tapi mestinya lebih dewasa lah karena ini kan Tim Nasional. #PERSIB LOVERS One Heart#
Posted on: Mon, 12 May 2014 12:06:40 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015