TAZOS Mainan ini bukan mainan tradisional Indonesia. Tapi tak - TopicsExpress



          

TAZOS Mainan ini bukan mainan tradisional Indonesia. Tapi tak ada salahnya jika kita buka lagi memori kita tentang mainan yang pernah ngetop di Indonesia. Namanya Tazos. Ingat? Kita pasti sudah tidak asing lagi dengan mainan yang satu ini. Mainan ini berupa disk kecil yang bergambar tokoh kartun. Awalnya, Tazos adalah hadiah dari makanan kecil (walaupun ada pula yang menjual Tazos secara terpisah). Bagi anak-anak, mengoleksi Tazos merupakan hal yang sangat menyenangkan. Bentuk Tazos sendiri sebenarnya bermacam-macam, mulai dari lingkaran, segi delapan, sampai lingkaran bergerigi (bentuk inilah yang paling terkenal di Indonesia). Bahan dasar pembuatanya pun bermacam-macam, ada yang dibuat dari plastik, seng, dan bahkan beberapa seri telah dihasilkan dari karton atau aluminium. Biasanya Tazos dimainkan dalam kelompok. Beberapa anak membawa koleksi Tazos masing-masing, kemudian melakukan permainan menggunakan Tazos. Permainan yang dapat dilakukan dengan menggunakan Tazos cukup bervariasi, antara lain : - Tembak sasaran Dua anak atau lebih mengumpulkan Tazos masing-masing dengan jumlah yang sesuai dengan kesepakatan. Kemudian Tazos ditumpuk ke atas, dan setiap anak memiliki hak untuk menembak tumpukan Tazos. Siapa yang bisa mengenai tumpukan Tazos tersebut berhak mengambil semua Tazos yang berada dalam tumpukan. - Gambar atau logo Setiap anak memilih satu Tazos andalannya. Kemudian secara bersamaan, Tazos dilempar. Tazos yang jatuh dalam kondisi posisi gambar berasa di atas menjadi pemenang dalam permainan. Sumber : faktabukanopini.blogspot/2011/02/fakta-tentang-tazos.html
Posted on: Wed, 03 Jul 2013 02:06:32 +0000

Recently Viewed Topics




© 2015