UJIAN BERAT LASKAR SAPE KERAP !!! Persepam Madura United akan - TopicsExpress



          

UJIAN BERAT LASKAR SAPE KERAP !!! Persepam Madura United akan menjamu Barito Putera di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Rabu (3/7) sore nanti dalam laga Indonesia Super League (ISL) 2012/2013. Duel kedua tim yang statusnya sebagai tim promosi ke ISL 2012/2013 dipastikan berjalan menarik. Barito Putera cukup mengejutkan prestasinya dengan nangkring di posisi enam klasemen sementara. Sedangkan Persepam masih angin-anginan dengan berada di posisi 13. Meski bermain di kandang, Persepam tak akan begitu saja, dengan gampang untuk mengalahkan Barito. “Tim Persepam wajib menang dalam laga sore nanti. Barito Putra sangat bagus musim ini dan lebih bagus dibanding Persepam. Tapi kami tidak memandang itu dan hanya memikirkan bagaimana memenangkan pertandingan,” kata Pelatih Persepam, Daniel Roekito. Inkonsistensi Persepam menjadi PR besar untuk Daniel Roekito. “Ada beberapa pemain yang tidak maksimal di putaran kedua, sehingga tim kurang berjalan dengan baik. Lawan Barito tim harus ada perkembangan signifikan agar posisi tidak semakin buruk,” ujar mantan pelatih PSIS Semarang ini. Daniel menambahkan bahwa dirinya akan memperkokoh pertahanan Persepam usai kebobolan enam gol dalam dua pertandingan tur melawan Mitra Kukar dan Persisam Samarinda beberap waktu lalu. Sementara itu pelatih Barito Putera, Salahudin tidak menghadapi kendala berarti dan mantap menargetkan kemenangan. Target itu tidak terlalu muluk jika melihat Barito sukses menenggelamkan Persipura Jayapura dan Persiwa Wamena. Performa seperti itu yang bakal kembali diterapkan Salahudin. “Saya adalah mantan anak didik Daniel Roekito. Tapi sekarang saya harus beradu strategi untuk memenangkan pertandingan. Pengalaman dan ilmu dari beliau (Daniel Roekito) banyak membantu saya dalam melatih sebuah tim," urai Salahudin. “Persepam sebenarnya tim bagus, saya rasa mungkin Persepam masih perlu adaptasi. Tapi secara umum semangat dan kebangkitan Persepam akan kami waspadai,” tambahnya. Walau bertanding di Madura, Salahudin pilih membawa pasukannya berlatih di Surabaya dan menyewa lapangan Karanggayam milik Persebaya Surabaya. Biasanya Barito Putera lebih suka berlatih di lapangan Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) Surabaya. Namun karena lapangan di sana sedang terpakai, akhirnya menyewa lapangan Persebaya. gogo
Posted on: Wed, 03 Jul 2013 03:58:48 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015