ada hadis dari Mu’adz bin Anas Radhiyallahu ‘anhu berkata: - TopicsExpress



          

ada hadis dari Mu’adz bin Anas Radhiyallahu ‘anhu berkata: Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam bersabda : “Siapa yang menanggalkan pakaian yang mewah karena tawadlu’ kepada Allah padahal ia dapat membelinya, Allah akan memanggilnya pada hari kiamat di muka sekalian manusia untuk disuruh memilih sendiri pakaian iman yang mana yang ia kehendaki untuk dipakainya.” (HR. Tirmidzi) mungkin kalau jaman rasululloh saw orang yang mampu itu terlihat dr pakaian nya/kain yang dipakainya,, namun dijaman sekarang itu lebih banyak hal yang bisa membuat orang tu sombong,, contoh jaman sekarang kalau seandainya sedang di mana gitu, kita lihat orang lain main hp yang biasa2, kemudian ada orang lain nya lg mengeluarkan hp yang lebih bagus,, nah kadang2 si orang yg ngeluarin hp bagus tu seolah2 memancing perhatian orang lain,, demi menunjukkan bahwa hp nya lebih bagus,, ya kan.. ada lagi ni, kalau kita lihat,, ada ni biasanya di kampung, seorang pemuda, kalau naik motor biasa2, badan dan kepalanya seakan menunduk,, dan kalau naik motor keren, badan dan kepalanya di tegap tegap in, meskipun badanya ga bisa tegap,, benar ga... seakan bangga atas apa yg dimiliki.. padahal semua itu titipan.. nah ini lah kenapa kita di seru untuk bersikap tawadhu... ”Barang siapa merendah karena Allah satu derajat, maka Allah akan mengangkatnya satu derajat, sehingga menjadikan dirinya di Iliyyin. Barang siapa menyombongkan diri kepada Allah satu derajat, maka Allah akan merendahkannya hingga direndahkan serendah-rendahnya.”(HR Ibn Majah, Abu Ya’la, Ibn Hibban, dan Hakim). mari jaga diri biar kita tidak terseret kepada sikap sombong,, karena Rasulullah shallallahu alaihi wasallam bersabda: Allah Azza Wa Jalla berfirman: Kesombongan adalah selendang-Ku, kebesaran adalah sarung-Ku, barangsiapa mengambil salah satu dari keduanya dari-Ku, maka ia akan Aku lemparkan ke dalam neraka. ( sunan ABU DAUD) wallahualam, selamat sore, assalamualaikum....
Posted on: Fri, 25 Oct 2013 10:21:13 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015