27 Jamaah Haji Wafat di Tanah Suci MAKKAH--Jumlah jamaah haji - TopicsExpress



          

27 Jamaah Haji Wafat di Tanah Suci MAKKAH--Jumlah jamaah haji Indonesia yang wafat kembali bertambah. Sampai dengan Selasa (01/10) malam, ada dua jamaah Indonesia yang wafat. Kepada Media Center Haji (MCH), Kepala Seksi Penghubung Kesehatan Daerah Kerja (Daker) Makkah, dr. Raymon Andreas, mengatakan bahwa kedua jamaah tersebut adalah Manah binti Anan (P/53) dari Kloter 34 Embarkasi Jakarta-Bekasi (JKS/34). Almarhumah wafat di Rumah Sakit Arab Saudi Makkah karena gagal ginjal kronik. Jamaah satunya adalah Suratman Catam bin Karto Wijaya (L/73) dari Kloter 29 Embarkasi Solo (SOC/29). Almarhum wafat di pemondokannya di Makkah karena gangguan jantung. “Dengan bertambahnya 2 jamaah yang wafat pada hari ini, berarti sudah ada 27 jamaah haji Indonesia yang wafat; 13 wafat di Madinah, 13 di Makkah, dan 1 di Jeddah,” terang dr. Raymon Andreas. Jamaah haji yang wafat di Madinah adalah Abdul Manan dari kloter 14 Batam. Dewi Ayumi (50) dari Kelompok Terbang (Kloter) 14 Embarkasi Batam (BTH) Amaq Sapoan bin Amaq Sapar (L/58) dari LOP/5, Nasir bin Sagrib (L/62) dari SOC/3, Asmawati binti Asmawi (P/52) dari JKG/4, Amin bin Dollah Nduri (L/62) dari SOC/6, Rotena binti Malik (P/77) dari PLM/1, Icih Bachriyah binti Bachrudin (P/63) dari JKG/19, Umiyati binti Djasmad (P/57) dari MES/10, Edy Lukita bin Muchtar (L/47) dari JKS/28, Wahyuni Dyah Ernawati binti Soesilo (P/49) dari JKG/11, Jema binti Salim (P/74) dari PLM/2, Aq Lemuh bin Amaq Sunaya (L/73) dari LOP/10. Jamaah yang wafat di Makkah yaitu Suratman Catam bin Karto Wijaya (L/73) dari Kloter 29 Embarkasi Solo (SOC/29) Manah binti Anan (P/53) dari Kloter 34 Embarkasi Jakarta-Bekasi (JKS/34) Husen Robo bin Robo Mara (L/66) dari Kloter 10 Embarkasi Makassar Indun Hayati Binti Minhad (54) dari Kloter 11 Embarkasi Jakarta–Bekasi Muliana Rambe binti Abdul Rambe (59) berasal dari kloter 15 Embarkasi Medan. Rukmini binti Abdulah (67) berasal dari kloter 35 Embarkasi Jakarta. Abdurrohman bin Marhad (L/62) dari kloter 2 Solo, Gozali Tusi bin H. Abd. Rahman (L/68) dari kloter 8 Jakarta, Kimin bin Ahmad Sujak (L/067) dari kloter 15 Solo, Indo Cemmi binti Laburante (P/54) dari kloter 1 Balikpapan, Musiyanah binti Alwi (P/73) dari kloter 1 Surabaya, Amad Masyira bin Amad (L/70) dari kloter 35 Jakarta-Bekasi, Enat binti Toni (P/65) dari klotar 1 Jakarta-Bekasi. Jamaah yang wafat di Jeddah yaitu M. Arifin bin Hape (L/65) dari kloter 15 Makassar. jurnalhajiumroh/post/berita/-27-jamaah-haji-wafat-di-tanah-suci
Posted on: Wed, 02 Oct 2013 06:59:13 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015