Kabar gembira bagi para pekerja seni, khususnya musisi rekaman yg - TopicsExpress



          

Kabar gembira bagi para pekerja seni, khususnya musisi rekaman yg berada di jakarta...Jokowi-Ahok memang pejabat publik yg profesional...:) TEMPO.CO, Jakarta - Setelah Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menyiapkan peraturan antipembajakan untuk pemberantasan pembajakan CD, VCD dan DVD yang berada di mall-mall di Jakarta, dukungan pun terus berdatangan dari berbagai kalangan, terutama dari kalangan seniman. Salah satu dukungan, juga diberikan oleh para pekerja seni yang tergabung dalam Forum Komunikasi Asosiasi Musik dan Film (FKAMF). "Ini adalah pertama kalinya Pemda DKI mengampanyekan anti pembajakan CD, VCD serta DVD di mall-mall Jakarta," ungkap pengamat musik, Bens Leo, di Gedung Pusat Perfilman Usmar Ismali, Jakarta Rabu 31 Juli 2013 Pasalnya, selama ini tidak ada lembaga pemerintahan atau bahkan aparat penegak hukum yang mendengar aspirasi serta keluh kesah FKAMF mengenai pembajakan karya seni mereka. "Menurut saya, pemerintah juga turut andil mensubsidi barang bajakan, dengan membiarkan para pembajak menjual barang ilegal tersebut di mall-mall besar tanpa dibebani pajak sedikitpun. Dan saya memohon untuk para pembajak, untuk menghargai hasil karya cipta para pekerja seni, dengan cara tidak membajaknya!" Ungkap Ketua Umum Asosiasi Industri Rekaman Video Indonesia, Wihadi Wiyanto. Namun yang disayangkan, forum ini tidak dihadiri,oleh para artis ternama yang justru hasil kreatifitasnya banyak di bajak oleh orang-orang yang tak bermoral. Tak hanya menyoroti orang yang membajak CD, VCD atau DVD ilegal, forum ini juga menyoroti kinerja pemerintah sebelumnya yang tak becus mengurus masalah pembajakan, yang kini telah menjadi candu masyarakat. Pada 22 Juli lalu, Ahok mengatakan kalau Pemprov DKI tengah menyiapkan peraturan anti pembajakan yang melarang para pedagang dari tingkat kaki lima hingga mal berjualan barang bajakan. Pembeli juga akan didenda bila ketahuan membeli barang bajakan dengan harga sepuluh kali lipat. tempo.co/read/news/2013/08/01/219501479/Berantas-Pembajakan-Ahok-Didukung-Artis
Posted on: Sat, 03 Aug 2013 03:17:09 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015