[WR] Rahmad Darmawan Beber Target di ISG III [[Pecinta sepakbola - TopicsExpress



          

[WR] Rahmad Darmawan Beber Target di ISG III [[Pecinta sepakbola indonesia kagak pelit sama jempolnya]] Info Update ISL - Pelatih tim nasional Indonesia U-23, Rahmad Darmawan, mengungkapkan target tampil di ajang Islamic Solidarity Games (ISG) III, di Palembang, Sumatera Selatan, 22 September-1 Oktober. Nantinya, Indonesia berada dalam Grup A bersama Kuwait, Irak, dan Libya. Sementara Grup B, dihuni Arab Saudi, Turki, Palestina, dan Uni Emirat Arab (UEA). Lalu di Grup C, ditempati Syria, Oman, Qatar dan Maroko. "Ada beberapa target saya di ajang tersebut. Yakni, menimba ilmu serta mencari pengalaman bertanding jelang tampil di SEA Games 2013. Sebab, pengalaman tidak bisa dibeli dengan uang berapapun. Pertandingan nanti, diharapkan memberikan dampak positif bagi skuad U-23," kata Rahmad Darmawan. Hasil undian tersebut, disikapi RD- begitu panggilan Rahmad Darmawan- dengan positif. RD berharap, para pemainnya mampu menyerap pengalaman yang baik. Selain itu, para pemain diminta menerapkan strategi bermain sesuai hasil latihan. Sehingga, bisa memperlihatkan kekurangan dan kelebihan tim. "Lawan-lawan kami di Grup A, merupakan negara yang memiliki kualitas sepak bola lebih baik dari Indonesia. Meski begitu, para pemain harus mampu memperlihatkan kualitas bermain. Irak sebelumnya hampir juara di kejuaraan dunia U-21, sedangkan Kuwait pernah ikut di kejuaraan dunia juga," pungkasnya. Pemusatan latihan/training centre (TC) U-23, dijadwalkan digelar di Kota Palembang, pada 16 Septembermendatang. Cabang olahraga (cabor)sepak bola,akan memulai pertandingan pada 19 September mendatang. Selain itu, Rahmad Damawan dan kawan-kawan sudah merampungkanrangkaian seleksi selama tiga tahap. Seleksidimulai sejak awal Juni hingga pertengahan Agustus.
Posted on: Fri, 23 Aug 2013 11:35:25 +0000

Trending Topics



v class="sttext" style="margin-left:0px; min-height:30px;"> November 24, 2014. Harrisburg, Pa; Pennsylvanians Restoring

Recently Viewed Topics




© 2015