B2B Dengan Social Media Marketing Adalah Fakta dan Terbukti B2B - TopicsExpress



          

B2B Dengan Social Media Marketing Adalah Fakta dan Terbukti B2B adalah singkatan dari business to business yang artinya pola bisnis yang dilakukan adalah kerja sama antar pebisnis, produk yang dijual bukan langsung ke end user atau pemakai tapi melalui perantara terlebih dahulu semacam agen atau distributor. Banyak orang mengira bahwa sosial media tidak bisa dijadikan media marketing untuk bisnis B2B, karena beranggapan behavior B2B biasanya menggunakan google atau search engine dalam mencari mitranya ataupun menggunakan forum B2B seperti alibaba. Tapi anggapan itu hanyalah fantasi semata alias tidak tepat, karena faktanya 39 persen perusahaan atau bisnis dengan pola B2B berhasil menggaet mitra baru dengan menggunakan twitter dan 41 persen perusahaan B2B berhasil mendapatkan klien baru dengan menggunakan facebook (data valid dari hubspot = salah satu digital agensi ternama di dunia). Perlu dipahami sekali lagi dan ditanam dalam mindset kita sesungguhnya sosial media adalah cerminan dari dunia nyata, berarti semua aktivitas bisnis termasuk B2B itu bisa dilakukan di sosial media dengan berbagai platform yang ada seperti facebook, twitter dan linkedin. Yang perlu kita ketahui adalah bagaimana cara bermainnya. Hal ini pun sudah kami buktikan dengan bisnis kami yang polanya adalah B2B yang bertujuan menggaet para mitra baru di seluruh Indonesia dan luar negeri hanya dengan menggunakan facebook. Yang perlu dilakukan adalah mendefinisikan target mitra yang akan anda bidik sedetail mungkin dengan menggunakan data yang telah ada mengenai profil dan kebiasaannya. Lalu lakukan penawaran secara profesional dengan orang tersebut bisa menggunakan banyak cara diantaranya menterjemahkan kebiasaan tersebut melalui status atau menggunakan paid advertising. Atau mencari komunitas-komunitas relevan dengan produk yang akan ditawarkan bisa dengan pendekatan personal ataupun ditarget menggunakan facebook ads dengan bidikan id facebook mereka jika menggunakan fb ads. Berhasil tidaknya sebuah deal, sebenarnya tergantung dari kemampuan negoisasi anda , karena sesungguhnya sosial media marketing hanyalah bagaimana cara menyampaikan pesan pesan marketing di awal saja. Selanjutnya, itu tergantung kehandalan anda dalam berkomunikasi dengan mereka, bagaimana penawaran anda bisa cocok dan saling menguntungkan untuk kedua belah pihak. Selain itu , tentunya yang perlu diperhatikan untuk bisnis B2B adalah menunjukan sebuah kredibilitas yang tinggi, karena transaksi atau deal yang terjadi biasanya dalam jumlah yang tidak sedikit. Semoga tulisan Ini menginspirasi anda
Posted on: Sun, 04 Aug 2013 12:00:00 +0000

Trending Topics



Recently Viewed Topics




© 2015